Sulthan Zaky Beberkan Menu Latihan Timnas Indonesia U-17 usai Uji Coba Perdana

Sabtu, 30 September 2023 - 20:01 WIB
loading...
Sulthan Zaky Beberkan Menu Latihan Timnas Indonesia U-17 usai Uji Coba Perdana
Sulthan Zaky Beberkan Menu Latihan Timnas Indonesia U-17 usai Uji Coba Perdana
A A A
MONCHENGLADBACH - Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-17 menjelang Piala Dunia U-17 2023 terus berlanjut. Salah satu pemain Timnas Indonesia U-17, Sultan Zaky, membeberkan rutinitas latihan yang dijalani oleh skuad Garuda Asia setelah melakoni laga uji coba perdana.

Timnas Indonesia U-17 baru saja menjalani laga uji coba perdana melawan tim lokal, TSV Meerbusch, pada Rabu (27/9/2023). Dalam pertandingan tersebut, anak-anak asuh pelatih Bima Sakti harus menerima kekalahan dengan skor tipis 0-1.



Setelah pertandingan, Timnas Indonesia U-17 kembali menjalani latihan rutin mereka. Sultan Zaky menjelaskan berbagai jenis latihan yang mereka lakukan setelah laga uji coba tersebut.

"Karena kami bermain dalam pertandingan semalam, latihan pagi ini cukup ringan, kami fokus pada penguasaan bola, tantangan antar pemain, dan bermain takraw," kata Sultan seperti dilansir dari laman resmi PSSI pada Sabtu (30/9/2023).

Lebih lanjut, Sultan Zaky menekankan pentingnya pesan dari pelatih Bima Sakti kepada rekan-rekan setimnya. Pelatih ingin memastikan agar pemain Timnas Indonesia U-17 tidak patah semangat dan terus berkembang agar lebih siap menghadapi Piala Dunia U-17 2023.

"Pesan dari pelatih Bima adalah untuk tetap serius, terus berkembang, dan mempersiapkan diri untuk Piala Dunia nanti," tambahnya.

Selain melawan TSV Meersbuch, Timnas Indonesia U-17 juga akan menjalani serangkaian laga uji coba lainnya. Rencananya, Iqbal Gwijangge dan rekan-rekannya akan berpartisipasi dalam sebuah turnamen mini.

Seremoni pembukaan Piala Dunia U-17 2023 akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Upacara pembukaan ini akan berlangsung tepat sebelum pertandingan Timnas Indonesia U-17 melawan Ekuador U-17 pada 10 November 2023 mendatang.

Setelahnya, Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Panama U-17 pada 13 November 2023. Di laga terakhir penyisihan grup, Timnas Indonesia U-17 akan bertanding melawan Maroko U-17 pada 16 November 2023 mendatang.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2484 seconds (0.1#10.140)