PBSI Evaluasi Semangat Juang Pebulu Tangkis

Senin, 07 Agustus 2017 - 20:47 WIB
PBSI Evaluasi Semangat Juang Pebulu Tangkis
PBSI Evaluasi Semangat Juang Pebulu Tangkis
A A A
JAKARTA - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Susi Susanti, mengomentari prestasi yang dicetak Ronald Alexander/Annisa Saufika pada turnamen Selandia Baru Terbuka Grand Prix Gold 2017. Dikatakannya, keberhasilan ganda campuran Indonesia merebut juara sudah sesuai target.

Susi menambahkan pihaknya atau dalam hal ini PP PBSI akan melakukan evaluasi secara menyeluruh terkait porsi latihan atlet. Hal ini dilakukan agar mereka mampu meraih gelar juara lebih dari satu mengingat Indonesia di turnamen tersebut menempatkan empat semifinalis.

"Sesuai target, kami dapat satu gelar. Hasil di Selandia Baru cukup baik dimana kami punya empat semifinalis juga. Tetapi tentunya kami terus mengevaluasi untuk kedepannya bagaimana membenahi diri dengan latihan dan kerja lebih keras lagi untuk bisa meraih gelar juara lebih dari satu, dari sektor yang lain," jelas Susi seperti dikutip dari Djarum Badminton, Senin (7/8/2017).

Beberapa hal yang dipandang Susi perlu digarisbawahi yakni mengenai persiapan para atlet menuju pesta olahraga negara-negara Asia Tenggara (SEA Games 2017). Diakuinya, konsentrasi serta daya juang pemain di lapangan setidaknya harus diubah.

"Yang penting itu membenahi fokus, konsentrasi, daya tahan dan daya juang saat bertanding di lapangan," tutur Susi.

Tim bulu tangkis Indonesia kini tengah mempersiapkan diri jelang SEA Games 2017. Kekuatan pemain Pelatnas akan dibagi dua, mengingat pada waktu yang sama, akan dilangsungkan Kejuaraan Dunia 2017 yang bakal berlangsung di Glasgow, Skotlandia. Para pemain-pemain utama bakal berlaga di Kejuaran Dunia 2017, sedangkan tim SEA Games 2017 lebih banyak diisi pemain pelapis.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0834 seconds (0.1#10.140)