Marcus/Kevin Lolos ke Final Usai Kalahkan Boe/Mogensen

Sabtu, 23 September 2017 - 15:16 WIB
Marcus/Kevin Lolos ke Final Usai Kalahkan Boe/Mogensen
Marcus/Kevin Lolos ke Final Usai Kalahkan Boe/Mogensen
A A A
TOKYO - Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon lolos ke final Jepang Terbuka 2017 setelah mengalahkan musuh bebuyutan, Mathias Boe/Carsten Mogensen. Marcus/Kevin menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa di turnamen.

Tampil Tokyo Metropolitan Gymnasium, Sabtu (23/9/2017), Marcus/Kevin mengaku ingin santai dan tidak terbawa emosi kala menghadapi Boe/Mogensen. Maklum, dalam lima pertemuan melawan pasangan Denmark tersebut, Marcus/Kevin baru satu kali menang.

Di game pertama, Marcus/Kevin langsung tampil agresif. Terbukti, dari dua kali usaha Boe/Mogensen menyamakan poin, Marcus/Kevin berhasil mengatasi dengan kemenangan 21-15 di game pertama.

Berlanjut ke game kedua, gantian Boe/Mogensen yang mengambil inisiatif menyerang. Namun, ketenangan Marcus/Kevin mampu membuat mereka menyamakan skor 7-7. Kedua pasangan terlibat duel sengit di angka 11-11 sebelum akhirnya Marcus/Kevin menuntaskan perlawanan pasangan Denmark tersebut dengan skor 21-14.

Kemenangan 21-15, 21-14 yang diraih Marcus/Kevin tidak hanya membawa mereka lolos ke final Jepang Terbuka 2017. Kemenangan tersebut juga menjadi ajang balas dendam atas kekalahan di Korea Terbuka 2017 pekan lalu.

Di partai final, Marcus/Kevin akan bertemu pasangan Jepang, Takuto Inoue/Yuki Kaneko yang lolos setelah mengalahkan Vladimir Ivabov/Ivan Sozonov asal Rusia. (Baca juga: Catatan Rekor Pertemuan Marcus/Kevin vs Boe/Mogensen )

Sekadar informasi, Indonesia hanya meloloskan ganda putra ke final Jepang Terbuka 2017. Adapun, Praveen Jordan/Debby Susanto terhenti di semifinal setelah dikalahkan duet China, Wang Yilyu/Huang Dongping. (Baca juga: Dihentikan Duet China, Praveen/Debby Gagal ke Final )
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7434 seconds (0.1#10.140)