Mantan Pelatih Pelita Jaya Sarankan Lautaro Gabung Barcelona
loading...
A
A
A
MILAN - Bekas pemain Timnas Argentina Mario Kempes ingin agar Lautaro Martinez secepatnya menerima pinangan Barcelona. Pasalnya, peluang merumput di Camp Nou tidak akan datang dua kali.
Barcelona akhir-akhir ini terus berusaha merekrut Lautaro dari Inter Milan yang akan diplot sebagai penerus Luis Suarez. Melihat perkembangan ini, Kempes meski belum pernah mengenakan seragam El Azulgrana, merasa peluang itu tidak boleh disia-siakan.
Menurutnya tidak semua pemain mendapat kesempatan membela jawara La Liga tersebut. Kempes lalu menyarankan kepada kompatriotnya itu untuk memanfaatkan momentum ini sebagai jalan meningkatkan kariernya.
“Kereta (kesempatan-red) hanya datang sekali. Walau saat ini dia membela Inter Milan yang juga salah satu tim besar di dunia, tapi Barcelona berada di level berbeda. Selama dua musim terakhir, Lautaro menunjukkan kalau dia No 9 yang hebat,” ujar Kempes, dilansir marca.
Kempes yang pernah berkarier di Indonesia kala membela dan menukangi Pelita Jaya (1993-1966), menyatakan akan menjadi hal luar biasa jika Lautaro bertandem dengan Lionel Messi. Menurutnya, skenario itu pantas dinantikan.
“Lautaro telah memperlihatkan kemampuannya bersama Inter dan Argentina. Akan sangat luar biasa jika dia bisa bermain bersama Messi (di Barcelona). Bertahan di Inter juga bagus untuknya karena bisa menambah pengalaman. Tapi, akan menjadi keputusan bagus jika dia ingin pergi ke Barcelona,” tandas kakek berusia 65 tahun itu.
Lihat Juga: Tragedi Berdarah di Belgrade: Pau Cubarsi Butuh 10 Jahitan di Wajah usai Diterjang Tendangan
Barcelona akhir-akhir ini terus berusaha merekrut Lautaro dari Inter Milan yang akan diplot sebagai penerus Luis Suarez. Melihat perkembangan ini, Kempes meski belum pernah mengenakan seragam El Azulgrana, merasa peluang itu tidak boleh disia-siakan.
Menurutnya tidak semua pemain mendapat kesempatan membela jawara La Liga tersebut. Kempes lalu menyarankan kepada kompatriotnya itu untuk memanfaatkan momentum ini sebagai jalan meningkatkan kariernya.
“Kereta (kesempatan-red) hanya datang sekali. Walau saat ini dia membela Inter Milan yang juga salah satu tim besar di dunia, tapi Barcelona berada di level berbeda. Selama dua musim terakhir, Lautaro menunjukkan kalau dia No 9 yang hebat,” ujar Kempes, dilansir marca.
Kempes yang pernah berkarier di Indonesia kala membela dan menukangi Pelita Jaya (1993-1966), menyatakan akan menjadi hal luar biasa jika Lautaro bertandem dengan Lionel Messi. Menurutnya, skenario itu pantas dinantikan.
“Lautaro telah memperlihatkan kemampuannya bersama Inter dan Argentina. Akan sangat luar biasa jika dia bisa bermain bersama Messi (di Barcelona). Bertahan di Inter juga bagus untuknya karena bisa menambah pengalaman. Tapi, akan menjadi keputusan bagus jika dia ingin pergi ke Barcelona,” tandas kakek berusia 65 tahun itu.
Lihat Juga: Tragedi Berdarah di Belgrade: Pau Cubarsi Butuh 10 Jahitan di Wajah usai Diterjang Tendangan
(mirz)