Shin Tae-yong Ingin Timnas Indonesia Cetak Banyak Gol saat Hadapi Vietnam

Rabu, 20 Maret 2024 - 15:51 WIB
loading...
Shin Tae-yong Ingin...
Shin Tae-yong ingin Timnas Indonesia mencetak banyak gol saat menghadapi Vietnam pada lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (21/3/2024) / Foto: MPI
A A A
Shin Tae-yong ingin Timnas Indonesia mencetak banyak gol saat menghadapi Vietnam pada lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (21/3/2024). Hal itu disampaikannya dalam konferensi pers jelang laga.

Berstatus sebagai tuan rumah, Timnas Indonesia sejatinya punya modal bagus untuk mengamankan kemenangan. Terlebih, dalam pertemuan terakhir Skuad Garuda juga sukses mengalahkan Vietnam pada fase grup Piala Asia 2023.

Namun begitu, lini depan Timnas Indonesia cukup menjadi sorotan. Pasalnya, Skuad Garuda hanya mampu cetak tiga gol saja dari empat pertandingan yang mereka mainkan pada ajang bergengsi se-Asia tersebut.



Menanggapi hal itu, Shin mengatakan kalau Timnas Indonesia memang kalah level dari para pesaingnya. Mengingat kala itu Skuad Garuda menghadapi Jepang, Irak, Vietnam, dan Australia.

Sehingga situasi itu dirasa menjadi faktor yang membuat Skuad Garuda kesulitan cetak gol. "Di Piala Asia kemarin memang tim Indonesia yang paling lemah dari antara semua partisipan (dari segi ranking FIFA). Apalagi tim-tim di grup kita prestasinya baik. Semua tim kuat dan baik, jadi pastinya Timnas Indonesia lebih banyak kebobolan dibanding mencetak gol," kata Shin dalam konferensi pers, Rabu (20/3/2024).

Akan tetapi, Shin optimistis jelang melawan Vietnam kali ini. Pelatih asal Korea Selatan ini menyatakan kalau Timnas Indonesia terus berkembang. Dia juga menegaskan Skuad Garuda akan tampil habis-habisan untuk tidak kebobolan dan bisa mencetak banyak gol lawan The Golden Stars.



"Namun, tim kami punya banyak harapan dan masih berkembang. Pertandingan melawan Vietnam pun akan diupayakan tidak akan kebobolan dan berusaha mencetak banyak gol. Memang itu yang dipersiapkan," ujar Shin.

Ahli strategi berusia 53 tahun itu telah mempersiapkan Timnas Indonesia sebaik mungkin untuk laga kontra Vietnam. Walaupun ada beberapa pemain yang absen seperti Jordi Amat, Yance Sayuri, dan Elkan Baggott, Shin yakin kedalaman skuadnya saat ini bisa memberikan perlawanan kepada pasukan Philippe Troussier.

"Saya berusaha semaksimal mungkin untuk mempersiapkan diri melawan Vietnam besok. Memang ada beberapa pemain cedera yang tidak bisa bergabung ke timnas, akan tetapi, pemain-pemain yang ada di sini sudah bekerja keras. Saya percaya pada mereka. Pasti kami bisa menunjukkan yang terbaik untuk pertandingan besok," imbuh eks pelatih Timnas Korea Selatan tersebut.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
Kontra Australia dan...
Kontra Australia dan Bahrain, Patrick Kluivert Perbaiki Nutrisi Pemain Timnas Indonesia!
Keren! Jay Idzes Masuk...
Keren! Jay Idzes Masuk Skuad Terbaik Serie A Pekan ke-28 Versi Media Statistik
7 Pemain Timnas Indonesia...
7 Pemain Timnas Indonesia Termahal setelah Emil Audero Cs Jadi WNI, Siapa Saja?
Line Up Timnas Indonesia...
Line Up Timnas Indonesia vs Australia Jika Emil Audero Cs Bisa Dimainkan
Ranking FIFA Timnas...
Ranking FIFA Timnas Indonesia Terancam Disalip Malaysia Jika ...
Rekomendasi
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
Seru dan Penuh Ketegangan,...
Seru dan Penuh Ketegangan, Streaming MasterChef Indonesia 2025 di VISION+
Berita Terkini
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Formula 1 Louis Vuitton Australian Grand Prix 2025
16 menit yang lalu
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
1 jam yang lalu
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
2 jam yang lalu
Hasil Undian Piala Sudirman...
Hasil Undian Piala Sudirman 2025: Indonesia Hadapi Tantangan Berat di Grup D!
2 jam yang lalu
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
3 jam yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
3 jam yang lalu
Infografis
Shin Tae-yong Dipecat...
Shin Tae-yong Dipecat dari Kursi Pelatih Timnas Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved