Hitung-hitungan Timnas Indonesia Lolos Olimpiade Paris 2024

Rabu, 03 April 2024 - 21:03 WIB
loading...
Hitung-hitungan Timnas Indonesia Lolos Olimpiade Paris 2024
Timnas Indonesia U-23 proyeksi Olimpiade 2024. Foto: Instagram/Ivar J
A A A
Olimpiade Paris yang akan berlangsung pada 26 Juli mendatang ini bisa jadi salah satu ajang yang diikuti Timnas Indonesia U-23 asal mereka mampu tampil cemerlang di Piala Asia U-23 .

Ikut sertanya Tim Garuda muda di Piala Asia U-23 di tahun 2024 ini membuat mereka berpeluang besar untuk lolos ke Olimpiade Paris. Namun untuk lolos ke Olimpiade, Timnas Indonesia U-23 harus menjalani rintangan sulit.

Karena hanya akan ada tiga negara Asia dari cabang sepak bola yang lolos ke Olimpiade Paris 2024. Tiga negara ini diambil dari tiga tim yang mampu menembus tiga besar Piala Asia U-23.

Cara Timnas Sepak Bola Indonesia Lolos Olimpiade Paris 2024


Untuk bisa lolos ke Olimpiade Paris 2024, pertama-tama Timnas Indonesia U-23 harus mampu lolos minimal sebagai runner up grup. Mereka tergabung di grup A bersama Qatar, Australia, dan Yordania.

Jika melihat secara kualitas tim, Indonesia memang bisa dibilang jadi kuda hitam di grup A. Meski sulit, peluang timnas untuk maju ke Olimpiade masihlah tetap terbuka lebar.

Apabila Rizky Ridho dan kawan-kawan mampu lolos dari fase grup A, maka mereka akan langsung melenggang ke babak perempat final.

Dalam laga perempat final Piala Asia U23 ini Indonesia diwajibkan untuk menang jika ingin mendapatkan tiket Olimpiade Paris 2024. Jika sukses ke semifinal maka Indonesia sudah bisa bernafas lega.

Sebab dalam laga semifinal ini meski Indonesia kalah, mereka tetap berpeluang untuk lolos ke Olimpiade Paris dengan menjadi juara tiga Piala Asia 2024.

Sementara untuk negara yang finis di posisi keempat Piala Asia U-23 akan menjalani playoff AFC vs CAF yang akan digelar di Paris untuk memperebutkan satu tiket terakhir.

Peluang untuk lolos ke Olimpiade 2024 ini memanglah masih terbuka lebar. Namun Shin Tae yong harus menjalani beberapa laga sulit dari fase grup hingga semifinal untuk mendapatkannya.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5070 seconds (0.1#10.140)