Rafael Struick Cetak 5 Rekor Sensasional usai Loloskan Indonesia di Piala Asia U-23

Jum'at, 26 April 2024 - 04:14 WIB
loading...
Rafael Struick Cetak...
Rafael Struick mencatatkan lima rekor sensasional saat mengantarkan Timnas Indonesia U-23 lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 / Foto: AFC
A A A
Rafael Struick mencatatkan lima rekor sensasional saat mengantarkan Timnas Indonesia U-23 lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024. Prestasi itu diukirnya usai Skuad Garuda Muda menang dengan skor 11-10 melalui drama adu penalti setelah bermain imbang 2-2 atas Korea Selatan U-23 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Jumat (26/4/2024) dini hari WIB.

Penampilan Struick pada laga perempat final Piala Asia U-23 2024 terbilang paling menonjol. Pemain berusia 21 tahun tersebut berhasil memborong dua gol.

Kedua gol itu dicetak pada babak pertama. Struick mencetak gol pertamanya di Piala Asia U-23 2024 pada menit 15 melalui tendangan melengkung dari luar kotak penalti.



Sedangkan gol kedua tercipta melalui serangan cepat di akhir babak pertama (45+3'). Struick, yang lolos dari pengawalan pemain bertahan lawan dengan mudah menceploskan bola ke gawang Korea Selatan U-23.

Berikut 5 Rekor Sensasional Rafael Struick


1. Rafael Struick mencetak gol pertamanya di Piala Asia U-23 2024

2. Rafael Struick menjadi pemain pertama yang menjebol gawang Korea Selatan U-23 di Piala Asia U-23 2024

3. Rafael Struick menjadi pemain pertama yang mencetak dua gol ke gawang Korea Selatan U-23 di Piala Asia U-23 2024

4. Rafael Struick menjadi pemain pertama yang mencetak dua gol bersama Indonesia U-23 di perempat final Piala Asia U-23 2024

5. Rafael Struick menyamai catatan Marselino Ferdinan yang mencetak dua gol dalam satu pertandingan bersama Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1764 seconds (0.1#10.140)