Hadapi Leganes, Solari : Madrid Jangan Bobol di Menit Awal

Rabu, 09 Januari 2019 - 12:25 WIB
Hadapi Leganes, Solari : Madrid Jangan Bobol di Menit Awal
Hadapi Leganes, Solari : Madrid Jangan Bobol di Menit Awal
A A A
MADRID - Setelah gagal memetik kemenangan di dua laga terakhir La Liga Spanyol, pelatih Real Madrid Santiago Solari mengingat anak asuhnya tak tergelincir lagi di leg pertama babak 16 Besar Copa del Rel saat menjamu Leganes. Solari meminta para pemain Madrid fokus dan tak kecolongan di awal pertandingan.

Madrid memang mempunyai keuntungan dengan menjadi tuan rumah di Santiago Bernabeu, Kamis (10/1/2019) dinihari. Tapi, hal tersebut juga tak jadi jaminan sebab di laga terakhir kompetisi reguler, Los Blancos dipermalukan Real Sociedad. (Baca juga : Preview Real Madrid vs Leganes: Akhiri Periode Buruk )

Sialnya derita Madrid itu sudah dialami sejak awal pertandingan. Baru tiga menit pertandingan berlangsung, gawang Madrid sudah bobol karena tendangan penalti Willian Jose. Dan kemasukan di awal laga juga dialami saat bermain imbang 2-2 dengan Villarreal.

Penyakit ini sebenarnya juga bukan yang pertama. Sebab ketika masih ditukangi Julen Lopetegui kerap kemasukan dalam 10 menit pertama. "Kami harus memberi perhatian lebih pada menit-menit awal. Itu adalah sesuatu yang kita semua tahu harus seger diperbaiki," kata Solari dikutip Marca, Rabu (9/1/2019).

"Leganes adalah tim yang sangat solid dan kompetitif sehingga kami menyadari kecepatan mereka ketika melakukan serangan balik. Kami harus memastikan mengambil peluang dalam serangan," sambungnya.

Gelar Copa del Rey sepertinya jadi target di dalam negeri setelah sulit berbicara di pentas liga. Madrid kali terakhir merasakan gelar pada ini pada 2014.

"Copa del Rey adalah kompetisi yang fantastis dan kami akan mendekati permainan ini dengan gembira seperti kami tampil di setiap kompetisi. Kami mencoba menempatkan semua energi di setiap kompetisi," tambah Solari.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4415 seconds (0.1#10.140)