Sarri Girang Higuain Terbang ke London

Sabtu, 19 Januari 2019 - 18:31 WIB
Sarri Girang Higuain Terbang ke London
Sarri Girang Higuain Terbang ke London
A A A
LONDON - Gonzalo Higuain dikabarkan bakal segera tiba di London Barat untuk menjalani pemeriksaan medis. Dilaporkan Mirror, Sabtu (19/1/2019), kemungkinan penyerang asal Argentina itu bakal diumumkan sebagai pemain pinjaman selama enam bulan pada awal pekan depan.

Jika mantan pemain Real Madrid tampil mengesankan bersama Chelsea hingga akhir musim, akan ada opsi bagi klub Liga Primer untuk membarui masa tinggalnya di London Barat selama satu tahun. Meski belum diputuskan dia layak berada di skuat The Blues atau tidak, namun Maurizio Sarri sangat antusias mendengar kabar Higuain sudah berada di Kota London.

Ini akan menjadi kesempatan untuk melakukan reuni dengan mantan anak asuhnya tersebut. Sarri dan Higuain sebelumnya pernah berkolaborasi saat masih di Napoli. Selama berada di bawah asuhan pelatih berkacamata tersebut, pemain berjuluk El Pipita membukukan total 38 gol dari 42 penampilan di semua kompetisi.

Sebanyak 36 gol dicetak Higuain di Liga Italia. Torehan itu membuat Higuain menyamai rekor legenda Torino, Gino Rossetti, yang menjadi pemain dengan catatan gol terbanyak dalam semusim di Liga Italia. Rekor Gino Rossetti itu tercipta pada musim 1928-1929.

Kepala transfer Chelsea, Marina Granovskaia diperkirakan akan menutup kesepakatan untuk Higuain. "Marina tahu pendapat saya tentang cara meningkatkan tim. Saya yakin karena saya tahu Marina bekerja sangat keras," jelas Sarri.

Sarri berharap Higuain bukan satu-satunya pemain yang datang ke Stamford Bridge sebelum batas waktu pada 31 Januari. Chelsea berusaha mencari pengganti Cesc Fabregas, yang pergi awal bulan ini ke Monako, dengan bintang Zenit St Petersburg, Leandro Paredes menjadi sasaran utamanya. Pemain Cagliari, Nicolo Barella, juga diminati meski gelandang itu diperkirakan akan tetap berada di Serie A hingga akhir musim.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3880 seconds (0.1#10.140)