Gol Bunuh Diri Sempurna Trippier, Chelsea Ungguli Spurs di Derby London
A
A
A
LONDON - Chelsea menghidupkan perburuan posisi empat besar setelah memenangi derby London kontra Tottenham Hotspur 2-0 pada pekan ke-28 Liga Primer 2018/2019, Rabu (27/2/2019) malam waktu lokal, atau Kamis (28/2/2019) dini hari WIB.
Pelatih Chelsea Maurizio Sarri membuat keputusan berani menghukum kiper Kepa Arrizabalaga dengan memarkirnya di bangku cadangan, dan menunjuk Willy Caballero sebagi starter. Kepa menolak untuk diganti saat Chelsea melawan Manchester City pada final Piala Liga di Wembley pada Minggu.
Tapi, pemain Chelsea menunjukkan bahwa mereka masih berada di belakang Sarri dengan mempersembahkan kemenangan yang pantas atas rival mereka di London.
Pedro membuka keunggulan melalui gol di menit ke-57 memaksimalkan assist Cesar Azpilicueta. Jelang akhir babak kedua (menit ke-84) bek Spurs Kieran Trippier melakukan gol bunuh diri yang 'sempurna'.Trippier melakukan backpass, sementara kiper Hugo Loris menyambutnya dekat garis luar. Bola pun mengelinding masuk ke gawang Lloris yang kosong. Dengan tambahan tiga poin, Chelsea bertahan di peringkat 6 klasemen sementara Liga Primer 2018/2019 dengan 53 poin, tiga angka di belakang Arsenal yang berada di posisi keempat. Namun, Chelsea masih menabung satu laga.
Sebaliknya, perburuan trofi Tottenham mulai meredup setelah menelan dua kekalahan beruntun di liga. Spurs di peringkat 3 dengan 60 angka. Tertinggal sembilan angka dari Liverpool yang menang 5-0 atas Watford.
Susunan pemain:
Chelsea (4-3-3): Caballero: Cesar Azpilicueta, Antonio Rudiger, David Luiz, Marcos Alonso; N'Golo Kante, Jorginho, Mateo Kovacic; Pedro, Gonzalo Higuain, Eden Hazard
Tottenham Hotspur (4-1-3-2): Hugo Lloris; Kieran Trippier, Toby Alderweireld, Davinson Sanchez, Ben Davies; Harry Winks; Moussa Sissoko, Erik Lamel, Christian Eriksen; Harry Kane, Son Heung-min
Pelatih Chelsea Maurizio Sarri membuat keputusan berani menghukum kiper Kepa Arrizabalaga dengan memarkirnya di bangku cadangan, dan menunjuk Willy Caballero sebagi starter. Kepa menolak untuk diganti saat Chelsea melawan Manchester City pada final Piala Liga di Wembley pada Minggu.
Tapi, pemain Chelsea menunjukkan bahwa mereka masih berada di belakang Sarri dengan mempersembahkan kemenangan yang pantas atas rival mereka di London.
Pedro membuka keunggulan melalui gol di menit ke-57 memaksimalkan assist Cesar Azpilicueta. Jelang akhir babak kedua (menit ke-84) bek Spurs Kieran Trippier melakukan gol bunuh diri yang 'sempurna'.Trippier melakukan backpass, sementara kiper Hugo Loris menyambutnya dekat garis luar. Bola pun mengelinding masuk ke gawang Lloris yang kosong. Dengan tambahan tiga poin, Chelsea bertahan di peringkat 6 klasemen sementara Liga Primer 2018/2019 dengan 53 poin, tiga angka di belakang Arsenal yang berada di posisi keempat. Namun, Chelsea masih menabung satu laga.
Sebaliknya, perburuan trofi Tottenham mulai meredup setelah menelan dua kekalahan beruntun di liga. Spurs di peringkat 3 dengan 60 angka. Tertinggal sembilan angka dari Liverpool yang menang 5-0 atas Watford.
Susunan pemain:
Chelsea (4-3-3): Caballero: Cesar Azpilicueta, Antonio Rudiger, David Luiz, Marcos Alonso; N'Golo Kante, Jorginho, Mateo Kovacic; Pedro, Gonzalo Higuain, Eden Hazard
Tottenham Hotspur (4-1-3-2): Hugo Lloris; Kieran Trippier, Toby Alderweireld, Davinson Sanchez, Ben Davies; Harry Winks; Moussa Sissoko, Erik Lamel, Christian Eriksen; Harry Kane, Son Heung-min
(sha)