George Russell Juara Formula 1 GP Austria 2024

Minggu, 30 Juni 2024 - 22:25 WIB
loading...
George Russell Juara...
George Russell Juara Formula 1 GP Austria 2024. Foto: REUTERS/Leonhard Foeger
A A A
SPIELBERG - Pembalap Mercedes AMG Petronas, George Russell , keluar sebagai pemenang pada balapan F1 GP Austria 2024 yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Minggu (30/6/2024) malam WIB.

Max Verstappen memulai balapan dengan sangat baik, berhasil mempertahankan posisi pertama. Verstappen diikuti oleh Lando Norris dan George Russell. Lewis Hamilton yang start dari posisi lima berhasil menggeser Carlos Sainz dari posisi empat.

Namun, Sainz berhasil merebut kembali posisinya. Hamilton pun kembali turun ke posisi lima. Sementara itu, Norris terus mencari celah untuk bisa mendekati Verstappen yang memimpin balapan.

Charles Leclerc mengalami kesulitan dan harus terlempar ke posisi 18. Pembalap Scuderia Ferrari tersebut memulai balapan dari posisi enam, namun mengalami nasib sial dan merosot jauh.

Hingga balapan memasuki lap ke-30, Verstappen masih nyaman memimpin. Posisi lima besar belum berubah dengan Verstappen diikuti oleh Norris, Russell, Sainz, dan Hamilton.

Pada lap ke-59, Norris berhasil menyalip Verstappen, namun Verstappen segera merebut kembali posisinya. Persaingan sengit terjadi hingga kedua pembalap bersenggolan.

Akibat insiden tersebut, mobil Norris mengalami kerusakan dan harus menyudahi balapan lebih cepat. Di sisi lain, Russell secara mengejutkan berhasil merangsek ke posisi pertama, memanfaatkan kejadian yang dialami Norris dan Verstappen.

Akhirnya, Russell berhasil mempertahankan posisi pertama hingga garis finis, diikuti oleh Oscar Piastri, Carlos Sainz, dan Lewis Hamilton. Sementara Verstappen yang sebelumnya nyaman memimpin balapan, harus puas finish di posisi lima.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1508 seconds (0.1#10.140)