Barcelona Sebut Kepindahan De Ligt ke Juventus karena Uang

Jum'at, 20 September 2019 - 18:01 WIB
Barcelona Sebut Kepindahan De Ligt ke Juventus karena Uang
Barcelona Sebut Kepindahan De Ligt ke Juventus karena Uang
A A A
BARCELONA - Barcelona mengklaim motif utama Matthijs de Ligt bergabung dengan Juventus adalah uang. Sistem perpajakan Italia memungkinkan mantan pemain Ajax Amsterdam itu mendapatkan gaji bersih yang lebih tinggi ketimbang di Spanyol.

Barcelona lama dikaitkan dengan De Ligt bahkan sempat favorit untuk mendapatkan De Ligt, mengingat rekan setimnya, gelandang Frenkie de Jong, telah bergabung dengan jawara La Liga musim lalu tersebut.

Namun, kegagalan Barcelona menyetujui persyaratan dengan De Ligt, membuka jalan La Vecchia Signora -julukan Juventus- mendapatkan pemain berusia 20 tahun itu dengan membayarnya senilai 8 juta euro (Rp124 miliar) per tahun, plus 4 juta euro dalam bentuk bonus selama lima tahun ke depan.

"Kami mengajukan tawaran kepadanya, tetapi dia lebih suka bergabung dengan Juventus. Sistem perpajakan Italia memungkinkannya untuk mendapatkan gaji bersih yang lebih tinggi," kata CEO Barcelona Oscar Grau saat presentasi anggaran klub Blaugarana, seperti dilansir Football Italia.

La Vecchia Signora (Si Nyonya Tua) juga dikaitkan dengan gerakan berani untuk merekrut Neymar Jr dar Paris Saint-Germain, meskipun peluang kembali ke Camp Nou sangat terbuka.

"Kami melakukan upaya yang sangat besar untuk Neymar," tambah Grau. “Klub melakukan segala kemungkinan dengan dua penawaran, satu dengan pemain tambahan sebagai bagian dari tarnsfer dan opsi lain tidak. Tetapi masih berkelanjutan."

"Namun, perasaannya adalah bahwa PSG tidak pernah benar-benar terbuka untuk penjualan sang pemain."
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7815 seconds (0.1#10.140)