Buntut Pemukulan, PSSI Tugaskan Wasit Liga 1 dan Liga 2 Pimpin Semifinal Sepak Bola PON XXI

Minggu, 15 September 2024 - 14:36 WIB
loading...
Buntut Pemukulan, PSSI...
Buntut Pemukulan, PSSI Tugaskan Wasit Liga 1 dan Liga 2 Pimpin Semifinal Sepak Bola PON XXI. Foto: Tangkapan Layar
A A A
ANGGOTA Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga mengungkapkan wasit Liga 1 dan 2 akan ditugaskan secara khusus untuk semifinal-final PON XXI Aceh-Sumut 2024. Penunjukkan wasit terbaik ini menyusul adanya insiden keputusan kontroversial serta pemukulan oleh pemain di perempat final.

Insiden memalukan bagi sepak bola Indonesia terjadi di laga Aceh versus Sulawesi Tengah. Laga yang digelar di Stadion H. Dimurthala, Banda Aceh pada Sabtu (14/9/2024) malam itu memperebutkan tiket semifinal PON XXI Aceh-Sumut 2024 .

Dalam pertandingan itu, terjadi insiden pemukulan terhadap wasit Eko Agus Sugiharto oleh pemain Sulawesi Tengah Muhammad Rizki. Disinyalir, pemukulan itu terjadi setelah wasit Eko membuat sejumlah keputusan kontroversial.

Pertandingan babak kedua antara tim sepak bola Aceh versus Sulawesi Tengah berakhir sama kuat 1-1. Namun, tim sepak bola Sulawesi Tengah memutuskan mundur atau tidak melanjutkan pertandingan.

Arya mengatakan kejadian ini menjadi bukti sulitnya mengurus sepak bola Indonesia. Dia menegaskan, kejadian ini sudah dalam investigasi melalui semua komite di PSSI, termasuk Komite Disiplin (Komdis). Arya mengatakan kasus ini akan diusut secara menyeluruh termasuk mencari siapa dalang di balik pertandingan penuh kontroversi itu.

“Supaya bisa diketahui kejadian sebenarnya, dan melakukan penghukuman dan konsekuensi terhadap tindakan itu. Tapi, di sisi lain, pak Erick juga sudah minta supaya pertandingan semifinal dan final di PON itu bisa berlangsung fair tidak lagi seperti kemarin yaitu dengan mengganti semua wasit yang ditugaskan kemarin,” kata Arya dikutip dari akun Instagram pribadinya (@arya.m.sinulingga), Minggu (15/9/2024).

Lebih lanjut, Arya menegaskan wasit-wasit dari Liga 1 dan 2 sudah diterjunkan untuk mengawal laga semifinal-final cabor sepak bola putra PON XXI Aceh-Sumut 2024. Dia berharap, insiden ini tidak terulang kembali di kemudian hari.

“Hari ini sore, sudah ditugaskan wasit-wasit terbaik dari Liga 1 dan 2 untuk langsung memimpin pertandingan baik semifinal maupun final di Aceh. Ini untuk menjaga Marwah sepak bola Indonesia,” ungkap Arya.

“Kami harapkan tidak ada lagi hal-hal yang seperti ini. Ayo kerja keras mulai dari atas sampai bawah, dan memang inilah proses yang harus kita alami,” tambahnya.

Sementara itu, Aceh, Jawa Barat, Jawa Timur, dan Kalimantan Selatan berhasil lolos ke semifinal cabor sepak bola putra PON XXI Aceh-Sumut 2024. Aceh akan bersua dengan Jawa Timur, sedangkan Jawa Barat akan berhadapan dengan Kalimantan Selatan.

Laga semifinal akan digelar pada Senin (16/9/2024), sedangkan final dan perebutan juara ketiga menyusul pada Rabu (18/9/2024) mendatang. Pertandingan semifinal, perebutan juara tiga, dan final akan berlangsung di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1680 seconds (0.1#10.140)