Pertandingan Timnas Indonesia U-20 Digeser ke Stadion Madya, Jens Raven: Saya Siap!

Senin, 23 September 2024 - 15:05 WIB
loading...
Pertandingan Timnas...
Jens Raven berharap suporter sepak bola di Tanah Air hadir di Stadion Madya saat Timnas Indonesia U-20 melakoni laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 / Foto: Dok. SINDOnews
A A A
Jens Raven berharap suporter sepak bola di Tanah Air hadir di Stadion Madya saat Timnas Indonesia U-20 melakoni laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 . Sebelumnya, Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dijadwalkan menggelar pertandingan tersebut. Namun dibatalkan lantaran sedang tahap perawatan.

SUGBK dijadwalkan untuk menggelar pertandingan Timnas Indonesia senior dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, bulan depan. Pemain berusia 18 tahun menegaskan tidak masalah Timnas Indonesia U-20 bermain di Stadion Madya dan bukan di SUGBK.

Raven menilai Stadion Madya juga punya lapangan yang berkualitas. "Saya siap main di Stadion Madya dan saya berharap ada banyak suporter hadir," kata Jens Raven.

Baca Juga:

"Tentu kita sudah persiapan untuk tampil di SUGBK. Akan tetapi, akhirnya digeser ke madya, tidak apa-apa. Kami main disini karena kita bisa tampil dengan baik, lapangannya juga bagus dan kita juga sempat persiapan disini," tambahnya.

Timnas Indonesia U-20 tergabung di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 bersama, Maladewa, Timor Leste, dan Yaman. Ajang itu akan berlangsung di Stadion Madya, pada 25-29 September 2024.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1179 seconds (0.1#10.140)