Annita Kanjaya Juara Women Tour 9-Ball Championship 2024

Senin, 14 Oktober 2024 - 12:10 WIB
loading...
Annita Kanjaya Juara...
Annita Kanjaya Juara Women Tour 9-Ball Championship 2024. Foto: IST
A A A
TANGERANG - Annita Kanjaya, pebiliar dari klub JFlowers, sukses meraih gelar juara dalam turnamen Women Tour 9-Ball Championship 2024 . Pada babak final yang digelar Minggu (13/10/2024) di BSD, Tangerang Selatan, Banten.

Pada partai pucak tersebut Annita tampil impresif dan berhasil mengalahkan Nony, pebiliar asal klub Rama, dengan skor yang cukup meyakinkan 11-7.

Turnamen yang diselenggarakan untuk memberikan apresiasi kepada para atlet biliar wanita Indonesia ini, diikuti oleh 32 peserta dari berbagai klub. Acara tersebut berlangsung sukses, dengan banyaknya antusiasme dan dukungan untuk meningkatkan prestasi atlet putri di olahraga biliar nasional.

Baca Juga: Apresiasi Pebiliar Wanita Indonesia, PB POBSI dan JFlowers Gelar Turnamen Biliar Khusus Wanita

Sekretaris Jenderal PB POBSI, Fadil Nasution, menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya terhadap pelaksanaan turnamen ini.

“Kami turut bahagia dengan suksesnya turnamen ini. Para atlet wanita Indonesia saat ini terlihat memiliki kualitas yang semakin merata antara satu sama lain,” ujar Fadil.

Ia juga menekankan pentingnya penyelenggaraan turnamen seperti ini dalam mempersiapkan mental dan kemampuan para atlet untuk bersaing di ajang internasional.

“Kita akan sering melaksanakan turnamen khusus wanita agar mental para atlet kita terbentuk untuk menghadapi turnamen di luar negeri,” tambahnya.

Dengan kemenangan ini, Annita Kanjaya berhasil mengantongi 400 poin ranking nasional. Sedangkan Nony yang keluar sebagai runner up mendapatkan 340 poin, yang akan diakumulasikan dalam klasemen poin ranking nasional 2024, yang tentunya menjadi modal penting bagi mereka untuk membuktikan sebagai pebiliar terbaik nasional 2024.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Angeline Terharu usai...
Angeline Terharu usai Juara POBSI Pool Men & Women Seri 1 Jakarta 2025
Angeline Juara POBSI...
Angeline Juara POBSI Pool Men & Women 2025
Hasil Final Putra POBSI...
Hasil Final Putra POBSI Pool Men & Women 2025: Jefry Zen Kunci Gelar Juara
Atlet Sambut Positif...
Atlet Sambut Positif Turnamen POBSI Pool Men & Women 2025 yang Digelar di PBC
Pesan Kevin Sanjaya...
Pesan Kevin Sanjaya untuk Peserta POBSI Pool Men & Women 2025
Buka POBSI Pool Men...
Buka POBSI Pool Men & Women Series 2025, Hary Tanoesoedibjo: Pembibitan Masif Lahirkan Juara Dunia
Hary Tanoesoedibjo Resmi...
Hary Tanoesoedibjo Resmi Buka POBSI Pool Men & Women 2025
Atlet Biliar Indonesia...
Atlet Biliar Indonesia Albert Januarta Langsung Kerasan Berlatih di PBC
Valentino Jebret Sambut...
Valentino Jebret Sambut Gembira Kehadiran PBC: Tempat Nongkrong Selebritas!
Rekomendasi
Baim Wong Bingung Perilaku...
Baim Wong Bingung Perilaku Paula Verhoeven, Klaim Pencemaran Nama Baik
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
GP Ansor Dorong Pemerintah...
GP Ansor Dorong Pemerintah Bentuk Badan Penerimaan Negara
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
41 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Persaingan Top Skor...
Persaingan Top Skor Liga Champions 2024/2025 Makin Sengit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved