Raih Peringkat ke-3 Cabor Basket MNC Sports Competition, MNC Bank Harap MNC Group Semakin Maju di HUT ke-35

Jum'at, 08 November 2024 - 22:16 WIB
loading...
Raih Peringkat ke-3...
Raih Peringkat ke-3 Cabor Basket MNC Sports Competition, MNC Bank Harap MNC Group Semakin Maju di HUT ke-35
A A A
MNC Bank berhasil mengamankan peringkat ketiga cabang olahraga (cabor) bola basket MNC Sports Competition 2024. Mereka pun memberikan pujian dan harapan untuk MNC Group yang merayakan ulang tahun ke-35-nya dengan menggelar kompetisi tersebut.

MNC Bank memetik kemenangan di laga perebutan tempat ketiga MNC Sports Competition 2024. Pertandingan itu berlangsung di Playfield Court, Palmerah, Jakarta, pada Jumat (8/11/2024) sore WIB.

Mereka berhasil mengamankan tempat ketiga setelah mengalahkan MNC University. Dalam pertandingan yang berlangsung cukup intens, mereka menang dengan skor telak, 39-17.

Perwakilan MNC Bank, Ronald, pun mengungkapkan bahwa tempat ketiga di MNC Sports Competition 2024 melebihi ekspektasi mereka. Sebab, ini baru kali pertama mereka tampil di ajang ini.

“Ini baru pertama kali MNC Bank menurunkan tim sendiri dan hasilnya di luar ekspektasi kita. Karena tim kita baru terbentuk tahun ini dan baru ikut satu turnamen, lalu ikut turnamen MNC Group ini dan Tuhan kasih kesempatan sampai ke semifinal walaupun kalah kemarin,” kata Ronald kepada MNC Portal Indonesia, Jumat (8/11/2024).

“Lalu tadi di perebutan tempat ketiga, dari awal kita bilang ‘ini pertandingan terakhir, kita harus ngotot, kalau bisa bawa piala untuk MNC Bank’,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Ronald mengungkapkan tak ada strategi khusus yang diterapkan MNC Bank hingga bisa finis di tempat ketiga. Mereka hanya memanfaatkan kekuatan pemain masing-masing.

“Strategi khusus enggak ada karena tim ini baru terbentuk, tapi kita belajar untuk mengetahui kekuatan kita masing-masing, ada yang suka shooting, dribbling, under basket, kita pakai itu semua dan kita keluarin di pertandingan,” ujar Ronald.

Ronald pun mengapresiasi penyelenggaraan MNC Sports Competition 2024. Menurutnya, semuanya dipersiapkan dengan baik.

“Sejauh ini turnamennya cukup baik, jadwalnya on time, terakomodir juga untuk semua tim bisa mengikuti kejuaraan ini, untuk pertandingannya juga seru dan kompetitif banget, jadi bagus banget lah. Selain itu juga ajang ini untuk kebersamaan antar karyawan MNC Group,” ujarnya.

Ronald berharap MNC Sports Competition bisa dihelat setiap tahunnya. Lalu, dia mendoakan agar MNC Group semakin sukses di ulang tahunnya yang ke-35.

“Yang pasti kalau bisa turnamen ini berlangsung setiap tahun dan kalau bisa cabang olahraganya ditambah,” ucap Ronald.

“Kita berharap agar teman-teman MNC bisa selalu memberikan yang terbaik, di mana kita bekerja, di situ kita berikan yang terbaik agar MNC Group dan teman-teman yang lain bisa memberikan semangat dan manfaat serta semakin baik lagi ke depannya,” pungkasnya.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0805 seconds (0.1#10.24)