Rafhely Futsal Padang Tundukkan Sadakata United 4-3

Senin, 13 Januari 2025 - 08:07 WIB
loading...
Rafhely Futsal Padang...
Rafhely Futsal Padang Tundukkan Sadakata United 4-3
A A A
MALANG - Rafhely Futsal Padang tampil gemilang dengan menaklukkan Sadakata United dengan skor 4-3

Kemenangan tipis ini diraih berkat kerja keras tim dan strategi ciamik dari pelatih Qusmaini Noor Bin Rusli, yang sukses membawa timnya bangkit dari ketertinggalan dan menuntaskan pertandingan dengan kemenangan.

Ramadhan Ibrohim menjadi kunci kemenangan dengan performa luar biasa, mencetak hat-trick dan menunjukkan gaya bermain agresif serta eksplosif yang menjadi ciri khasnya.

Babak pertama dibuka dengan gol cepat Dhandi Muhammad Naufal di menit ke-11 untuk Sadakata United. Tendangan kerasnya sukses menembus gawang Rafhely dan membawa timnya unggul lebih dulu.

Namun, Rafhely langsung merespons. Hanya satu menit berselang, Ramadhan Ibrohim menyamakan kedudukan dengan gol yang disertai selebrasi “siu”, membakar semangat tim.

Sadakata kembali memimpin di menit ke-22 melalui aksi brilian Rizal Musthofa, yang menghujamkan bola ke gawang Rafhely tanpa ampun. Skor 2-1 untuk Sadakata bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Rafhely bermain lebih agresif. Ramadhan Ibrohim kembali menjadi aktor utama dengan mencetak gol kedua di menit ke-30, menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Tidak lama berselang, Muhammad Sanjaya memanfaatkan peluang di menit ke-32 untuk membawa Rafhely unggul 3-2.

Pertandingan semakin memanas saat Faisal Anugrah Hermawan dari Sadakata menyamakan skor di menit ke-35. Namun, di menit ke-38, Ramadhan Ibrohim memastikan kemenangan Rafhely dengan hat-trick fantastis, membawa timnya menang 4-3 dalam laga penuh drama ini.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Turnamen Futsal Terbesar...
Turnamen Futsal Terbesar Pelajar Libatkan Ribuan Sekolah
Hasil Liga Futsal Profesional...
Hasil Liga Futsal Profesional 2025: Pangsuma FC Hancurkan Halus FC 4-0
Hasil Liga Futsal Profesional...
Hasil Liga Futsal Profesional 2025: Derby Jatim, Unggul FC vs Bintang Timur Surabaya 3-6
Hasil Liga Futsal Profesional...
Hasil Liga Futsal Profesional 2025: Drama di Istora Papua, Black Steel FC Comeback Lawan Rafhely FC
Hasil Liga Futsal Profesional...
Hasil Liga Futsal Profesional 2025: Cosmo JNE Hancurkan Tiga Radja United 11-1
Duel Elite Puncak Klasemen,...
Duel Elite Puncak Klasemen, Unggul FC Malang Tumbangkan Fafage Banua 2-1
Hasil Pro Futsal League...
Hasil Pro Futsal League 2024-2025: Pangsuma FC Cukur Rafhely FC 9-0
Hasil Pro Futsal League...
Hasil Pro Futsal League 2024-2025 : BTS Bantai Halus FC dengan Skor 9-2
Hasil Pro Futsal League...
Hasil Pro Futsal League 2024-2025: Black Steel Kalahkan Cosmo JNE Jakarta 4-1
Rekomendasi
Tol Cibitung-Cilincing...
Tol Cibitung-Cilincing Diskon Tarif 46%, Catat Sampai Kapan Berlakunya
Geledah 12 Lokasi Terkait...
Geledah 12 Lokasi Terkait Kasus Bank BJB, KPK Sita Mobil hingga Deposito Rp70 Miliar
Gempa Bumi M5,3 Guncang...
Gempa Bumi M5,3 Guncang Maluku Malam Ini
Berita Terkini
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Ana/Tiwi dan Putri KW Angkat Koper, Rehan/Gloria Lolos ke Perempat Final
3 jam yang lalu
Emil Audero Cs Didaftarkan...
Emil Audero Cs Didaftarkan Bela Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain!
4 jam yang lalu
Profil Samuel Silalahi...
Profil Samuel Silalahi Pemain Keturunan Indonesia Berdarah Batak yang Dipanggil Timnas Norwegia U-21
4 jam yang lalu
Drama UFC 313 Memanas:...
Drama UFC 313 Memanas: Conor McGregor Kirim Pesan Menohok untuk Mantan Pacar Alex Pereira
4 jam yang lalu
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Formula 1 Louis Vuitton Australian Grand Prix 2025
6 jam yang lalu
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
6 jam yang lalu
Infografis
3 Kapal Perusak Tipe...
3 Kapal Perusak Tipe 055 China Berlatih di Berbagai Wilayah Laut
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved