Saksikan Aksi Oliver Rowland di Formula E-Prix Jeddah! Live di iNews Premium Sports Pukul 22.00 WIB

Jum'at, 14 Februari 2025 - 16:32 WIB
loading...
Saksikan Aksi Oliver...
Kejuaraan Dunia Formula E ABB FIA mencatat sejarah baru! Untuk pertama kalinya, ajang balap mobil listrik paling bergengsi ini akan menyambangi Jeddah, Arab Saudi / Foto: MNC Media
A A A
Kejuaraan Dunia Formula E ABB FIA mencatat sejarah baru! Untuk pertama kalinya, ajang balap mobil listrik paling bergengsi ini akan menyambangi Jeddah, Arab Saudi. Tak hanya satu, tetapi dua seri sekaligus akan digelar di lintasan Corniche yang telah diperpendek menjadi tiga kilometer. Putaran ketiga dan keempat musim ke-11 ini dipastikan akan menghadirkan aksi balap yang lebih sengit dan mendebarkan!

Musim 11 ini juga menjadi ajang debut bagi mobil Gen3 EVO, generasi terbaru mobil Formula E yang lebih bertenaga, lebih efisien, dan lebih cepat. Dengan desain aerodinamis yang lebih agresif serta peningkatan teknologi regeneratif, mobil ini akan menjadi faktor kunci dalam strategi tim untuk meraih kemenangan.

Para penggemar dapat menantikan adu kecepatan dan manuver brilian dari pembalap-pembalap terbaik dunia, termasuk Pembalap Nissan, Oliver Rowland yang sukses meraih kemenangan pertamanya di musim sebelumnya dalam ajang Formula E yang berlangsung di Autódromo Hermanos Rodríguez, Mexico City. Memulai balapan dari posisi keempat, Rowland menunjukkan performa luar biasa dan memanfaatkan strategi dengan baik, terutama setelah munculnya safety car di penghujung balapan. Rowland berhasil mencapai garis finis sebagai pemenang, disusul oleh da Costa di peringkat kedua dan Wehrlein di posisi ketiga.

Dengan balapan ganda yang digelar secara berturut-turut, para tim dan pembalap akan diuji ketahanan serta kemampuan adaptasi mereka terhadap sirkuit baru ini. Dua balapan penuh aksi, trek baru yang menantang, dan persaingan yang semakin ketat, semuanya akan hadir di Jeddah. Lantas, siapa yang akan mampu menaklukkan Jeddah dan mencatatkan namanya sebagai pemenang pertama di kota ini?

Saksikan balapan tahunan dari kejuaraan mobil listrik ABB Formula E World Championship 2025 Jeddah E-Prix, Qualification Malam Ini pukul 22.00 WIB, dan Race Jumat dan Sabtu (14&15 Februari) Pukul 24.00 WIB, Live Hanya di iNews Premium Sports
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Irak dan Arab Saudi...
Irak dan Arab Saudi Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-20 2025
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Formula E Jeddah di VISION+
Saksikan Laga Piala...
Saksikan Laga Piala Asia U-20 2025, Live di iNews Premium Sports
Live di iNews! Eintracht...
Live di iNews! Eintracht Frankfurt vs Wolfsburg dan Bayern Leverkusen vs TSG Hoffenheim
Live di iNews! Dukung...
Live di iNews! Dukung Perjuangan Jonatan Christie dan Wakil Indonesia di Semifinal Indonesia Masters 2025
Jangan Lewatkan Indonesia...
Jangan Lewatkan Indonesia Masters 2025, Mulai 21-26 Januari Pukul 08.00 WIB, Live di iNews!
RB Leipzig vs Werder...
RB Leipzig vs Werder Bremen, Live di iNews Pukul 21.30 WIB
Saksikan Pertandingan...
Saksikan Pertandingan ST Pauli vs Eintracht Frankfurt, Live di iNews
Adu Kecepatan di Autodromo...
Adu Kecepatan di Autodromo Hermanos! Link Streaming Formula E Mexico City 2025 di Vision+
Rekomendasi
Medela Potentia Bersiap...
Medela Potentia Bersiap IPO, Ini Tiga Nakhoda di Balik Visi Perusahaan
China Diduga Gunakan...
China Diduga Gunakan Sindikat Kriminal untuk Melemahkan Palau
Jadwal Ujian Mandiri...
Jadwal Ujian Mandiri UGM 2025, Berapa Biaya Pendaftarannya?
Berita Terkini
Ole Romeny Tiba di Australia...
Ole Romeny Tiba di Australia Bersama 19 Pemain Timnas Indonesia
29 menit yang lalu
Kenapa Asnawi Mangkualam...
Kenapa Asnawi Mangkualam Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia?
56 menit yang lalu
Prediksi Formasi Australia...
Prediksi Formasi Australia vs Indonesia di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
1 jam yang lalu
Kisah Raja Kelas Menengah...
Kisah Raja Kelas Menengah Nick Blackwell Meregang Nyawa di Tangan Chris Eubank Jr
3 jam yang lalu
Ketika Jay Idzes Bikin...
Ketika Jay Idzes Bikin Lukaku Mati Gaya, Media Italia Kirim Pujian
4 jam yang lalu
Joe Louis Juara Kelas...
Joe Louis Juara Kelas Berat yang Hancurkan Fasisme dalam 124 Detik!
6 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved