Jadwal El Clasico Indonesia: Persija vs Persib, Minggu (16/2/2025)

Sabtu, 15 Februari 2025 - 17:36 WIB
loading...
Jadwal El Clasico Indonesia:...
Jadwal El Clasico Indonesia: Persija vs Persib, Minggu (16/2/2025). Foto: Persib.co.id
A A A
BEKASI - Duel panas antara Persija Jakarta dan Persib Bandung dalam laga bertajuk El Clasico Indonesia akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, pada Minggu (16/2/2025). Jelang pertandingan, pelatih Persib Bojan Hodak berharap laga ini kembali dipimpin oleh wasit asing demi menjaga kualitas pertandingan.

Sebelumnya, pada pertemuan pertama musim ini, laga Persib vs Persija dipimpin oleh wasit asal Malaysia, Muhammad Nazmi, yang dinilai sebagai salah satu wasit terbaik di Asia. Hodak pun penasaran apakah wasit asing akan kembali memimpin duel sengit ini.

"Dia merupakan wasit terbaik di Asia dan saya ingin tahu siapa yang akan menjadi wasit di pertandingan ini," kata Hodak di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (14/2/2025).

Persib Bandung terus mempersiapkan diri menghadapi Persija. Hodak optimistis anak asuhnya akan tampil maksimal dalam pertandingan penting ini.

"Persiapan oke, kami sudah melakukan apa yang harus kami lakukan. Masih ada waktu dua hari, dan menurut saya, kami sudah siap," ujarnya.

Kabar baik bagi Persib, hampir semua pemain dalam kondisi fit dan siap tempur. Namun, bek andalan Nick Kuipers masih dalam kondisi kurang fit karena terkena flu.

"Hal bagusnya adalah hampir semua pemain sudah kembali, semua berlatih dengan normal hari ini. Kecuali Nick (Kuipers) yang terkena flu jadi tidak berlatih dengan normal. Sedangkan sisanya saya yakin turun dengan kekuatan terbaik," tambahnya.

Bek kiri Persib, Edo Febriansah, kemungkinan akan diistirahatkan setelah menjalani jadwal padat musim ini. Hodak menilai Edo sedikit kelelahan karena menjadi pilihan utama sejak awal musim, terutama saat Rezaldi Hehanussa mengalami cedera.

"Dia menjadi satu-satunya bek kiri di awal musim karena Rezaldi cedera dan kami tidak memiliki pengganti. Kami juga memainkan laga di Liga Champions (ACL 2) dan dia memainkan semua pertandingan itu, begitu juga di liga. Jadi dia sedikit overused," ungkapnya.

Namun, Zalnando yang sudah kembali dari cedera tampil impresif dalam dua pertandingan terakhir. Hodak pun masih mempertimbangkan siapa yang akan menjadi starter melawan Persija.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
9 Pemain Liga 1 Dipercaya...
9 Pemain Liga 1 Dipercaya Perkuat Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain
Jan Olde Riekerink:...
Jan Olde Riekerink: Egy Maulana Vikri dan Ricky Kambuaya Pantas Kembali ke Timnas Indonesia!
Stadion Patriot Banjir,...
Stadion Patriot Banjir, Duel Persija vs PSIS Semarang Ditunda
AFC Merilis Ranking...
AFC Merilis Ranking Liga di Asia, Liga 1 Indonesia Peringkat Berapa?
Persib Bandung Berencana...
Persib Bandung Berencana Kunjungi Rumah Duka Rachmat Irianto di Surabaya
Bojan Hodak Ubah Pola...
Bojan Hodak Ubah Pola Latihan Persib Bandung di Bulan Ramadan
JIS Resmi Jadi Kandang...
JIS Resmi Jadi Kandang Persija Jakarta
Daftar Juara Liga Indonesia...
Daftar Juara Liga Indonesia sejak 1994/1995, Klub Mana Jadi Raja Sejati?
Daftar Tim yang Promosi...
Daftar Tim yang Promosi dan Terancam Degradasi di Liga 1
Rekomendasi
Mengapa AS Tidak Dapat...
Mengapa AS Tidak Dapat Menyelesaikan Masalah Perdamaian Ukraina dengan Tongkat Ajaib?
Jadwal Imsak dan Buka...
Jadwal Imsak dan Buka Puasa Jakarta, Selasa 18 Maret 2025/18 Ramadan 1446 H
Mat Solar Akan Dimakamkan...
Mat Solar Akan Dimakamkan di TPU Haji Daiman Ciputat
Berita Terkini
Daud Yordan Mundur,...
Daud Yordan Mundur, George Kambosos Bersumpah Habisi Jake Wyllie
1 jam yang lalu
Wejangan Tim Cahill...
Wejangan Tim Cahill untuk Australia Jelang Lawan Timnas Indonesia: Kekuatan Negara Asia Setara
2 jam yang lalu
Daud Yordan vs George...
Daud Yordan vs George Kambosos Jr. Batal, Ada Apa The Senator?
3 jam yang lalu
3 Alasan Malaysia Sulit...
3 Alasan Malaysia Sulit Contek Program Naturalisasi Ala Timnas Indonesia
4 jam yang lalu
Eliano Reijnders Tunggu...
Eliano Reijnders Tunggu Tijjani Reijnders di Piala Dunia 2026
7 jam yang lalu
Jadwal Australia vs...
Jadwal Australia vs Timnas Indonesia: Terbanglah Tinggi Garuda
8 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Terbaru Libur...
Jadwal Terbaru Libur Sekolah Jelang Lebaran 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved