5 Striker Top Serie A yang Berhasil Dikantongi Jay Idzes, Nomor 1 Bomber Napoli

Senin, 17 Maret 2025 - 16:50 WIB
loading...
5 Striker Top Serie...
5 Striker Top Serie A yang Berhasil Dikantongi Jay Idzes, Nomor 1 Bomber Napoli
A A A
Sederet striker top Serie A yang berhasil dikantongi Jay Idzes akan dibahas di artikel ini. Terbaru, ada bomber Napoli, Romelu Lukaku.

Selain menjadi bagian Timnas Indonesia, Jay Idzes juga bermain untuk Venezia FC yang kini berkompetisi di Serie A. Meski terbilang masih baru dalam berkarier di Italia, penampilan Idzes berhasil mencuri perhatian berkat penampilan solidnya di lini pertahanan.

Tak sekadar menjaga area pertahanan, Idzes kerap menjadi tembok kokoh yang membuat penyerang lawan frustrasi sepanjang pertandingan. Dalam beberapa laga, ia tercatat sukses meredam pergerakan sejumlah striker top Serie A yang dikenal mematikan di depan gawang. Berikut di antaranya.

Striker Top Serie A yang Berhasil Dikantongi Jay Idzes


1. Romelu Lukaku (Napoli)

Jay Idzes tampil moncer saat Venezia menahan imbang Napoli dalam lanjutan Liga Italia di Pier Luigi Penzo Stadium, Minggu (16/3/2025) dini hari WIB. Pertandingan ini berakhir dengan skor 0-0, sehingga masing-masing mendapat 1 poin.

Pada laga tersebut, Idzes menjadi salah satu pemain yang mencolok. Statistik setidaknya mencatatnya membuat satu intersep, dua tekel sukses, empat sapuan, dan satu kali memblok tembakan.

Kontribusi tersebut membuat Idzes sukses meredam Romelu Lukaku untuk kedua kalinya. Lukaku sendiri tampil selama 87 menit sebelum akhirnya digantikan oleh Giovanni Simeone hingga laga berakhir.

2. Dusan Vlahovic (Juventus)

Striker andalan Juventus, Dusan Vlahovic, pernah menghadapi salah satu laga paling menyulitkan saat berhadapan dengan Jay Idzes. Keduanya bertemu dalam pertandingan Juventus melawan Venezia FC di Allianz Stadium, Turin, Minggu (15/12/2024).

Pada laga yang berakhir dengan skor 2-2 itu, Vlahovic benar-benar kelimpungan dan tak mampu berbuat banyak. Sepanjang laga, ia ditempel oleh Idzes, sehingga membuatnya sempat frustrasi.

Buktinya, Vlahovic sempat terlihat emosi kepada Idzes usai mencetak gol penalti penyama kedudukan Dalam laga ini, Idzes juga mencetak gol bersejarah untuk Venezia di menit ke-83.

3. Mateo Retegui (Atalanta)

Berikutnya ada Mateo Retegui. Ia bertemu Idzes dalam pertandingan Atalanta melawan Venezia pada Sabtu (1/3/2025).

Pada laga yang berkesudahan 0-0 itu, Idzes berhasil membuat Retegui kesulitan. Padahal, ia adalah top skor Serie A saat itu.

Tak bisa berbuat banyak, Retegui bahkan harus ditarik keluar pada menit ke-73 dan digantikan Lazar Samardzic. Meski begitu, kedua tim harus puas berbagi 1 poin hingga laga berakhir.

4. Marcus Thuram (Inter Milan)

Lanjut, ada penyerang Inter Milan, Marcus Thuram. Ia dibuat tak berkutik oleh Jay Idzes dalam laga melawan Venezia di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (4/11/2024).

Pada laga itu, Idzes sukses menempel ketat Thuram yang bermain sejak awal. Berkali-kali, kapten Timnas Indonesia ini melakukan sapuan dan tekel krusial yang membuat Thuram kesulitan.

Namun, Venezia tetap tumbang dalam laga itu dengan skor akhir 0-1. Adapun gol semata wayang Inter dicetak Lautaro Martinez pada menit ke-65.

5. Moise Kean (Fiorentina)

Venezia bertandang ke markas Fiorentina di Artemio Franchi, Minggu (25/8/2024). Dalam laga ini, Idzes sejatinya punya tugas berat untuk menjaga Moise Kean.

Menariknya, dalam laga yang berakhir imbang 0-0 itu, Idzes sukses meredam keganasan Kean sepanjang 68 menit di lapangan. Statistik mencatat bek Timnas Indonesia ini membuat satu tekel sukses, satu intersep, dan tiga sapuan.

Itulah beberapa striker top Serie A yang berhasil dikantongi Jay Idzes.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pengakuan Rafael Struick,...
Pengakuan Rafael Struick, Hidup Berubah Drastis usai Bela Timnas Indonesia!
Debut Trio Eropa di...
Debut Trio Eropa di Timnas Indonesia: Joey Pelupessy Lebih Menonjol Jadi Starter Lawan Australia
Timnas Indonesia Bukan...
Timnas Indonesia Bukan Lagi Tim yang Sama Saat Hadapi Australia!
Momen Akrab Sandy Walsh...
Momen Akrab Sandy Walsh dan Maarten Paes di Kamar Hotel: Mantap, 3 Poin!
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Australia vs Timnas Indonesia: Tonton di Sini!
Maarten Paes Tiba di...
Maarten Paes Tiba di Sydney, Skuad Timnas Indonesia Komplet!
Prediksi 23 Pemain Timnas...
Prediksi 23 Pemain Timnas Indonesia vs Australia: The Winning Team Garuda
Prediksi Line-Up Timnas...
Prediksi Line-Up Timnas Indonesia vs Australia: Menyala Garuda!
Wejangan Tim Cahill...
Wejangan Tim Cahill untuk Australia Jelang Lawan Timnas Indonesia: Kekuatan Negara Asia Setara
Rekomendasi
50 Kios Pedagang Pasar...
50 Kios Pedagang Pasar Poncol Senen Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp606 Juta
Talkshow Ramadan, Baznas-MNC...
Talkshow Ramadan, Baznas-MNC Sekuritas Ajak Masyarakat Berinvestasi Sambil Berbagi
Siapa Massad Boulos?...
Siapa Massad Boulos? Arsitek Kebijakan Donald Trump di Timur Tengah
Berita Terkini
Pengakuan Rafael Struick,...
Pengakuan Rafael Struick, Hidup Berubah Drastis usai Bela Timnas Indonesia!
1 jam yang lalu
Debut Trio Eropa di...
Debut Trio Eropa di Timnas Indonesia: Joey Pelupessy Lebih Menonjol Jadi Starter Lawan Australia
2 jam yang lalu
George Kambosos Sesalkan...
George Kambosos Sesalkan Daud Yordan Mundur, Eddie Hearn: Semoga Lekas Sembuh
2 jam yang lalu
Timnas Indonesia Bukan...
Timnas Indonesia Bukan Lagi Tim yang Sama Saat Hadapi Australia!
3 jam yang lalu
Momen Akrab Sandy Walsh...
Momen Akrab Sandy Walsh dan Maarten Paes di Kamar Hotel: Mantap, 3 Poin!
3 jam yang lalu
Profil Jake Wyllie,...
Profil Jake Wyllie, Petinju dengan Statistik KO Mengerikan Siap Kejutkan George Kambosos
4 jam yang lalu
Infografis
5 Menteri Terkaya yang...
5 Menteri Terkaya yang Masuk di Kabinet Merah Putih
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved