Gundogan Positif Virus Corona, Bakal Absen di Laga Pertama Man City

Senin, 21 September 2020 - 20:01 WIB
loading...
Gundogan Positif Virus...
Manchester City (Man City) dipastikan tidak bisa menurunkan Ilkay Gundogan pada laga pertama Liga Primer musim 2020/2021 kontra Wolverhampton Wanderers. Foto: reuters
A A A
MANCHESTER - Manchester City (Man City) dipastikan tidak bisa menurunkan Ilkay Gundogan pada laga pertama Liga Primer musim 2020/2021 kontra Wolverhampton Wanderers. Pasalnya, gelandang asal Jerman itu diberitakan telah terpapar virus Corona.

(Baca Juga: Arturo Vidal Tiba di Inter Hari Ini, Messi Ucapkan Pesan Menyentuh )

Kabar ini diumumkan Man City pada Senin (21/9/2020) siang waktu setempat. Disebutkan hasil tes yang telah dilakukannya menunjukkan positif. Imbasnya, Gundogan harus menjalami isolasi mandiri selama minimal 10 hari.

Itu berarti dia tidak akan bisa tampil melawan Wolverhampton di Molineux Stadium, dini hari nanti. Gundogan juga masih belum bisa bertanding saat Man City menjamu AFC Bournemouth di ajang Piala Liga Inggris (Carabao Cup), Jumat (25/9/2020).

Begitu pula ketika The Citizens kedatangan Leicester City di Etihad Stadium pada laga kedua Liga Primer, Minggu (27/9/2020). Itu berarti, mantan personel Borussia Dortmund itu jadi pemain ketiga Man City yang terpapar virus Corona setelah Riyad Mahrez dan Aymeric Laporte.

(Baca Juga: Sama-sama Ganas dan Belum Terkalahkan, Khamzat Chimaev Enggan Disamakan Khabib )

Namun, Mahrez sudah bisa ikut bermain melawan Wolverhampton karena sudah pulih. Sedangkan Laporte, walau telah dinyatakan negatif, dia baru mengikuti latihan pada Jumat (18/9/2020). Dengan demikian, dia juga akan absen.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1601 seconds (0.1#10.140)