Lupakan Tahun ini, Nadal Bidik Target di Australia Terbuka 2021

Selasa, 05 Mei 2020 - 23:05 WIB
loading...
Lupakan Tahun ini, Nadal Bidik Target di Australia Terbuka 2021
Rafael Nadal sudah melupakan target tahun ini. Ia lebih memikirkan bagaimana bisa berprestasi di 2021. Foto : Sky Sport
A A A
MADRID - Petenis Rafael Nadal tak begitu yakin turnamen tenis bisa digelar secara kompetitif sampai 2021. Penyebabnya apalagi kalau bukan pandemi virus corona.

Tahun ini saja, sejumlah turnamen besar di antaranya Wimbledon telah dibatalkan. Sedangkan Prancis Terbuka ditunda hingga September. Sementara itu Amerika Serikat yang dijadwalkan Agustus, hingga saat ini belum jelasnya nasibnya.

Menyadari situasi yang terjadi, Nadal telah menghapus target tahun ini. Ia pun lebih memikirkan bagaimana bisa tampil di Australia Terbuka 2021 pada Januari mendatang.

"Saya harap kita dapat kembali sebelum akhir tahun ini, tetapi sayangnya, saya kira tidak," kata pemain nomor dua dunia itu kepada surat kabar Spanyol El Pais, Selasa (5/5).

"Saya akan mendaftar untuk siap pada 2021. Saya lebih khawatir tentang Australia Terbuka daripada apa yang terjadi pada akhir tahun ini. Saya pikir 2020 praktis hilang. Saya harap kita bisa memulai lagi tahun depan, saya benar-benar berharap itu masalahnya."
(bbk)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1457 seconds (0.1#10.140)