Lewat Drama Rally Panjang, Greysia/Apriyani Rebut Poin Pertama di BWF World Tour Finals 2020

Rabu, 27 Januari 2021 - 17:44 WIB
loading...
Lewat Drama Rally Panjang,...
Greysia Polii/Apriyani Rahayu tampil mengesankan saat mengawali pertandingan pembuka penyisihan Grup A ganda putri turnamen BWF World Tour Finals 2020 / Foto: Badmintonindonesia
A A A
BANGKOK - Greysia Polii / Apriyani Rahayu tampil mengesankan saat mengawali pertandingan pembuka penyisihan Grup A ganda putri turnamen BWF World Tour Finals 2020 . Tampil di Impact Arena, Rabu (27/1/2021), ganda putri Indonesia menang dengan 21-17, 22-24, dan 21-15 atas Lee So Hee/Shin Seung Chan.

Turnamen BWF World Tour Finals 2020 sejatinya digelar pada Desember tahun lalu. Namun keadaan darurat kesehatan (Covid-19) membuat penyelenggaraan baru digelar pada bulan ini.

Greysia/Apriyani, yang sudah berada di Bangkok selama hampir tiga pekan, cukup bersemangat menatap pertandingan pembuka BWF World Tour Finals 2020. Melawan Lee/Shin Seung, ganda putri Indonesia ini kembali membuat lawannya capek dengan permainan rally panjang.

Rally panjang diperagakan dua pasangan saat kedudukan imbang 8-8. Shin Seung Chan akhirnya melakukan kesalahan yang memberikan poin Greysia/Apriyani bertambah menjadi 9-8. Namun keunggulan itu gagal dipertahankan setelah pasangan Korea membalikkan keadaan 10-11 di interval pertama.

Setelah istirahat Greysia/Apriyani mampu membalikkan keadaan menjadi 16-13. Ketika unggul tiga angka, Apriyani melakukan atraksi dengan melempar raket dan berlari untuk mengganti raket.

Namun atraksi tersebut membuat ganda putri Indonesia kehilangan satu poin, kedudukan menjadi 16-14. Keunggulan tersebut coba dipertahankan peringkat satu dunia untuk merebut game pertama 21-17 dalam waktu 28 menit.

Silih berganti poin terjadi di game kedua. Greysia/Apriyani, yang unggul dua angka 6-4 tak mampu memertahankannya ketika Lee/Shin Seung mampu menyamakan kedudukan menjadi 6-6.

Stamina Greysia/Apriyani sempat keteteran saat bermain rally panjang ketika tertinggal 7-8. Tercatat, 130 pukulan tercipta sebelum akhirnya Lee/Shin Seung merebut satu poin.

Tapi kombinasi serangan Lee/Shin Seung memaksa Greysia/Apriyani tertinggal tiga angka 8-11 di interval kedua. Greysia/Apriyani mencoba untuk mengejar ketertinggalan dengan tampil menekan.

Strategi itu membuat Greysia/Apriyani mampu menyamakan kedudukan menjadi 14-14. Setelah sukses menyamakan kedudukan, Greysia/Apriyani terus menambah poin menjadi 17-15.

Unggul dua angka tak mampu dipertahankan Greysia/Apriyani. Lee/Seung sukses mencuri game kedua dengan 22-24. Di game penentuan, Greysia/Apriyani langsung tancap gas.

Dalam 17 menit, Greysia/Apriyani unggul 11-8. Keunggulan tiga angka membuat pasangan ganda putri Indonesia semakin percaya diri untuk menutup pertandingan dengan 21-15.

Ini merupakan kemenangan kelima yang diraih Greysia/Apriyani dalam tujuh pertemuan terakhir melawan Lee/Shin Seung. Dalam tiga pekan terakhir, jawara Thailand Open itu dua kali mengalahkan pasangan Korea.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1194 seconds (0.1#10.140)