Listyo Sigit Prabowo Mundur dari PBSI

Jum'at, 09 April 2021 - 14:20 WIB
loading...
Listyo Sigit Prabowo...
Listyo Sigit Prabowo Mundur dari PBSI. Foto: Istimewa
A A A
JAKARTA - Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Persatuan Bulu tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI), Listyo Sigit Prabowo resmi mengajukan surat pengunduran diri. Surat pengunduran diri Listyo, diterima Ketua Umum Agung Firman Sampurna hari Kamis (8/4) kemarin atau satu hari sebelum pelaksanaan pelantikan hari ini.

"Saya sudah menerima surat pengunduran diri Jendral Listyo sebagai Sekretaris Jenderal PP PBSI tahun 2020-2024 kemarin," kata Agung di Konferensi Pers usai acara pelantikan di Hotel Swissotel Jakarta PIK Avenue, Jumat (9/4).



"Beliau juga sudah menyampaikan sejumlah nama yang diusulkan untuk menjadi pengganti beliau dan dalam waktu dekat kami tim formatur akan segera membuat keputusan dari nama-nama tersebut. Salah satu nama yang terkuat adalah IrjenPolisi Mohammad Fadil Imran," lanjut Agung.

Mundurnya Listyo Sigit Prabowo dari jabatan Sekretaris Jenderal PP PBSI ini karena ia juga terpilih menjadi Ketua Umum PB ISSI (Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia).

Dalam AD/ART PBSI pasal 14 ayat 2 butir g menyebutkan Semua jabatan di Pengurus Pusat/Pengurus Provinsi/Pengurus Kabupaten/Kota tidak boleh rangkap jabatan di semua tingkatan cabang olahraga lain selain cabang olahraga bulutangkis.

"Bapak Jendral Listyo terpilih sebagai Ketua Umum PB ISSI. Kami menganggap keterpilihan beliau adalah sesuatu yang positif agar pembinaan cabang-cabang olahraga itu mendapatkan dukungan yang memadai dari berbagai pejabat publik di Indonesia. Oleh karena itu kami mendukung keputusan beliau untuk menjadi Ketua Umum PB ISSI," jelas Agung.

"Namun demikian kita juga sudah sama-sama tahu bahwa aturan itu melarang satu orang duduk di dua cabang olahraga sekaligus. Dan beliau paham tentang hal ini," tutup Agung.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
PBSI Tunjuk Indra Wijaya...
PBSI Tunjuk Indra Wijaya Jadi Pelatih Baru Tunggal Putra, Bagaimana Posisi Mulyo Handoyo?
Anthony Ginting Mundur...
Anthony Ginting Mundur dari All England 2025
Daftar Lengkap Wakil...
Daftar Lengkap Wakil Indonesia di Badminton Asia Championships 2025 Tahap Pertama
Indonesia Masters 2025...
Indonesia Masters 2025 Sukses Digelar, Bukti Komitmen PBSI Pertahankan Turnamen Kelas Dunia
Christian Adinata Ikuti...
Christian Adinata Ikuti Jejak Sabar/Reza usai Didepak Pelatnas PBSI Cipayung
Tribute untuk The Daddies...
Tribute untuk The Daddies Digelar Sebelum Final Indonesia Masters 2025
Ganda Putra Malaysia...
Ganda Putra Malaysia Soal Rumor Herry IP: Gak Masalah, yang Penting…
Curhat Christian Adinata...
Curhat Christian Adinata Dicoret dari Pelatnas: Mereka Meninggalkan Saya ketika Saya Terluka
Inilah Daftar Pelatih...
Inilah Daftar Pelatih Baru Pelatnas PBSI, Mulyo Handoyo Kepala Pelatih
Special Bola
Jelang Persib Bandung...
Liga Indonesia
Jelang Persib Bandung vs PSS Sleman, Tyronne del Pino Tegaskan Maung Bandung dalam Kepercayaan Diri Tinggi
Muhammad Ferarri Masuk...
Liga Indonesia
Muhammad Ferarri Masuk Skuad ASEAN All Star untuk Lawan Manchester United, Begini Reaksi Mengejutkan Carlos Pena
Persib Bandung Makin...
Liga Indonesia
Persib Bandung Makin Dekat Ukir Back to Back Juara Liga 1, Beckham Putra: Sisa Laga Adalah Final!
Rekomendasi
AI hingga Model Bisnis...
AI hingga Model Bisnis Baru Jadi Tantangan Pers Digital
Boikot Produk Terafiliasi...
Boikot Produk Terafiliasi Israel Meluas, Apa Efeknya buat Ekonomi?
Luna Maya & Maxime Bouttier...
Luna Maya & Maxime Bouttier Resmi Ajukan Surat Nikah, Kapan Hari Bahagia Mereka?
Berita Terkini
Kejutan! Pangsuma FC...
Kejutan! Pangsuma FC Hancurkan Black Steel FC 4-1, Tantang Bintang Timur Surabaya di Semifinal!
6 jam yang lalu
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
6 jam yang lalu
Futsal Nation Cup 2025:...
Futsal Nation Cup 2025: Gilvan Quattrick, Bintang Timur Surabaya ke Semifinal usai Bungkam Sadakata United 5-3
7 jam yang lalu
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
8 jam yang lalu
Indonesia Siap Hadirkan...
Indonesia Siap Hadirkan Ice Ring Airdome Pertama di Asia Tenggara!
8 jam yang lalu
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
10 jam yang lalu
Infografis
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Apple Terbangkan 1,5 Juta iPhone dari India
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved