Jelang Piala Super Eropa 2021, Tuchel Menaruh Hormat pada Villarreal dan Unai Emery

Rabu, 11 Agustus 2021 - 23:59 WIB
loading...
Jelang Piala Super Eropa 2021, Tuchel Menaruh Hormat pada Villarreal dan Unai Emery
Chelsea akan berhadapan dengan Villarreal pada ajang Piala Super Eropa 2021 pada, Kamis (12/8/2021) dini hari WIB / Foto: Kolase
A A A
BELFAST - Chelsea akan berhadapan dengan Villarreal pada ajang Piala Super Eropa 2021 pada, Kamis (12/8/2021) dini hari WIB. Jelang laga, Thomas Tuchel berusaha menaruh rasa hormat pada klub berjuluk Kapal Selam Kuning dan Unai Emery.

Piala Super Eropa adalah ajang yang mempertemukan dua klub yang berhasil memenangkan kompetisi Eropa. Chelsea merupakan juara Liga Champions 2020/2021, sedangkan klub asal Spanyol Villarreal adalah juara Liga Eropa musim lalu.

Dua tim ini akan berduel di Stadion Windsor Park, Belfast, Irlandia Utara. Jelang laga, Tuchel mengingatkan kepada timnya untuk selalu hati-hati, karena Villarreal memiliki pelatih berpengalaman di kompetisi Eropa.

BACA JUGA: Messi Ingin Bangun Sesuatu yang Istimewa Bersama PSG

Emery sendiri tercatat sudah empat kali mengoleksi trofi Liga Europa sebelum menukangi klub asal Spanyol tersebut. Bahkan Emery disebut sebagai seorang yang punya kompetisi Eropa kasta kedua tersebut hingga mendapatkan julukan ‘Liga Unai Emery’.

Sebelumnnya, Emery sudah memenangi kompetisi Liga Eropa bersama Sevilla pada musim 2012/2014, 2014/2015, dan 2015/2016. Yang terbaru ia berhasil menambah piala tersebut bersama Villarreal pada musim 2020/2021.

"Saya sangat menghormati Villarreal, saya sangat menghormati Unai Emery. Maksud saya, mereka bisa segera menyebut trofi (Liga Eropa) sebagai trofi Unai Emery! Orang ini luar biasa. Dia memainkan lima final dan memenangkannya empat kali, ini gila,' tutur Tuchel lewat laman resmi UEFA, Rabu (11/9/2021).

BACA JUGA: Lionel Messi, Pemain Ke-9 yang Pindah dari Barcelona ke PSG

"Dengan tim Spanyol, Anda harus sangat berhati-hati. Mereka menyukai permainan ini, dan mereka memainkan permainan ini untuk penguasaan bola, dan mereka memainkannya dengan banyak dan banyak keberanian sejati,” lanjutnya.

“Jadi saya pikir mereka akan mendekati permainan ini (merasa bahwa) mereka tidak akan rugi. Tapi apa yang lebih baik daripada memulai musim dengan final Eropa. Kami akan menganggapnya sangat, sangat serius dan melakukan yang terbaik yang kami bisa untuk membawa pulang trofi berikutnya,” pungkasnya.
(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1586 seconds (0.1#10.140)