Guardiola Ingin Habiskan Kontraknya di Manchester City kemudian Istirahat

Kamis, 26 Agustus 2021 - 19:01 WIB
loading...
Guardiola Ingin Habiskan Kontraknya di Manchester City kemudian Istirahat
Guardiola Ingin Habiskan Kontraknya di Manchester City kemudian Istirahat. Foto: IST
A A A
MANCHESTER - Pelatih asal Spanyol, Pep Guardiola , menyatakan ingin istirahat setelah kontraknya habis bersama Manchester City . Pelatih berusia 50 tahun itu mengaku ingin melatih tim nasional.

Guardiola menjadi pelatih Man City sejak 2016. Kemudian pada November 2020, mantan pelatih Barcelona itu menandatangani kontrak barunya hingga akhir musim 2023. Itu artinya dia akan bersama klub raksasa Inggris selama tujuh tahun.


Selama menjadi juru taktik The Citizens –julukan Man City- dia telah memenangi tiga gelar juara Liga Inggris, satu piala FA, dan empat kali Piala Liga Inggris. Bahkan Guardiola juga berhasil membawa Man City melaju ke partai final Liga Champions pada musim lalu.

Meski meraih banyak gelar, Guardiola justru menyatakan bahwa ini akan menjadi kontrak terakhirnya bersama Man City. Dia pun juga mengungkapkan keinginannya untuk melatih tim nasional.

“Saya perlu istirahat setelah tujuh tahun di City, saya perlu berhenti dan melihat-lihat. Belajar dari pelatih lain, dan saya mungkin mengambil jalan itu,” ucap Guardiola, dilansir dari Goal Internasional, Kamis (26/8/2021).

“Langkah selanjutnya adalah tim nasional, kemungkinan. Sepak bola internasional adalah langkah selanjutnya. Saya ingin melatih di Piala Eropa, Copa America, Piala Dunia," sambungnya.

Sebenarnya ini bukanlah yang pertama bagi Guardiola. Saat menjadi pelatih di Barcelona selama empat musim, dia juga sempat istirahat dari kursi kepelatihan selama satu musim. Hingga akhirnya dia menerima tawaran dari Bayern Munich.

Meski masih terlalu jauh untuk memikirkannya, kini Guardiola akan melakoni laga berat. Man City akan menjamu Arsenal di Etihad Stadium pada Sabtu (28/8/2021). Tentu laga tersebut merupakan laga penting. Sebab The Citizens berada di posisi kesembilan klasemen sementara dengan satu kali kalah dan satu kali menang.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1416 seconds (0.1#10.140)