Kante Cedera Saat Chelsea Bentrok Liverpool, Tuchel Sebut Bukan Masalah Serius

Minggu, 29 Agustus 2021 - 23:01 WIB
loading...
Kante Cedera Saat Chelsea Bentrok Liverpool, Tuchel Sebut Bukan Masalah Serius
Kante Cedera Saat Chelsea Bentrok Liverpool, Tuchel Sebut Bukan Masalah Serius. Foto: Twitter
A A A
LIVERPOOL - Gelandang Chelsea, N’Golo Kante, dibekapcedera saat menghadapi Liverpool pada pekan ketiga Liga Inggris 2021-2022 . PelatihThe Blues,Thomas Tuchel, menyebut bahwa keadaan pemain Prancis itu baik-baik saja.

N’Golo Kante harus digantikan pada saat turun minum setelah menerima tekel dari pemain Liverpool , Sadio Mane. Chelsea pun harus bermain imbang 1-1 melawan Liverpool yang digelar di Anfield, Sabtu (28/8/2021) malam WIB.


Tuchel pun menjelaskan bahwa Kondisi Kante memang sudah kurang baik sejak minggu lalu. Pemain pemain berusia 30 tahun itu juga harus melewatkan pertandingan melawan Arsenal karena cedera yang dialaminya.

“Dia cedera, dia harus keluar.Dia melewatkan pertandingan Arsenal karena rasa sakit di pergelangan kakinya dan sedikit peradangan,” ujar Tuchel dilansir dariGoal International,Minggu (29/8/2021).

“Dia langsung merasakan sakit yang sama seperti sebelum pertandingan Arsenal ketika dia melewatkannya. Dia kurang memiliki kekuatan untuk berakselerasi dan kami harus melepasnya,” imbuhnya.

Meski begitu, Tuchel meyakini bahwa kondisi yang dialami oleh Kante bukanlah masalah yang serius. Gelandang dengan nomor punggung 7 itu pun diharapkan akan dapat kembali berlatih dalam waktu dekat.

“(Itu)tidak serius karena dia kembali berlatih dan, seperti yang Anda lihat, dia memulai hari ini. Dalam memenangkan bola dalam situasi ini, lawan jatuh di pergelangan kakinya,(dan)memutarnya lagi,” pungkasnya.

Chelsea yang sempat unggul lebih dulu harus menerima hasil imbang pada laga tersebut. Pada babak kedua, klub asal Kota London itu juga harus bekerja lebih keras setelah Reece James diganjar kartu merah karena melakukan handball di area terlarang.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1927 seconds (0.1#10.140)