Carrasco dari Atletico mengatakan akan aneh bermain tanpa penggemar

Selasa, 02 Juni 2020 - 17:01 WIB
loading...
Carrasco dari Atletico...
Pemain sayap Atletico Madrid Yannick Carrasco tidak pernah membayangkan sebelumnya jika ia bakal menjalani pertandingan tanpa disaksikan penggemar / Foto: LiveScore
A A A
MADRID - Pemain sayap Atletico Madrid Yannick Carrasco tidak pernah membayangkan sebelumnya jika ia bakal menjalani pertandingan tanpa disaksikan penggemar. Menurutnya, ini situasi yang sangat aneh bermain tanpa adanya kemeriahan di dalam stadion.

"Agak aneh bermain di balik pintu tertutup, tetapi kami tidak ingin mencederai profesi kami dan kami akan melakukan hal-hal dengan cara terbaik sehingga para penggemar dapat menonton pertandingan yang indah di TV," ujar Carrasco dikutip dari LiveScore, Selasa (2/6/2020).

Sekadar informasi, setelah hampir tiga bulan pertandingan Liga Spanyol ditangguhkan. Kompetisi kasta tertinggi di Negeri Matador siap bergulir kembali pada 11 Juni mendatang. (Baca juga: Mayweather Jr Bayar Biaya Pemakaman George Floyd )

Derby Sevilla yang pertemukan Sevilla versus Real Betis di Ramon Sanchez-Pizjuan Stadium akan mengawali bergulirnya kompetisi Liga Spanyol. Sementara Atletico Madrid akan bertandang ke markas Athletic Bilbao pada 14 Juni mendatang. (Baca juga: Kompetisi Akan Bergulir, Klub Liga Spanyol Ditunggu Jadwal Padat )

"Saya sangat senang melihat semua orang dan dapat berlatih bersama semua orang. Tim baik-baik saja. Kami telah bekerja keras untuk mempersiapkan pertandingan pertama. Tahap ini diatur untuk memasuki pertandingan itu dalam kondisi yang baik," pungkas Carrasco.
(bbk)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1027 seconds (0.1#10.140)