Verstappen Girang Dongkel Posisi Hamilton, Perez Akhiri Kerinduan Naik Podium

Senin, 11 Oktober 2021 - 22:58 WIB
loading...
Verstappen Girang Dongkel Posisi Hamilton, Perez Akhiri Kerinduan Naik Podium
Max Verstappen dan Sergio Perez mengulangi kisah sukses mereka saat mengamankan podium di Grand Prix Turki, Minggu (10/10/2021) malam WIB / Foto: Okezone
A A A
ISTANBUL - Max Verstappen dan Sergio Perez mengulangi kisah sukses mereka saat mengamankan podium saat menjalani balapan Formula 1 di Grand Prix Turki, Minggu (10/10/2021) malam WIB. Ini merupakan pencapaian yang luar biasa untuk duo pilot jet darat tim Red Bull mengingat pada balapan sebelumnya mereka juga meraih podium di GP Prancis.

Verstappen sejauh ini sudah mengumpulkan 12 podium, tujuh di antaranya berdiri gagah di posisi pertama. Hasil positif ini mengantarkan pembalap berusia 24 tahun tersebut ke puncak klasemen sementara Formula 1 dengan nilai 262 poin.

Verstappen unggul enam angka dari musuh bebuyutannya Lewis Hamilton. Keberhasilan ini membuktikan keunggulan terobosan baru pelumas mesin yang dikembangkan oleh Mobil 1™ bekerja sama dengan Honda Research & Development dan Red Bull Racing Honda.

BACA JUGA: Valtteri Bottas Girang Raih Kemenangan Perdana di Formula 1 2021

"Sebagai sebuah tim, finis kedua dan ketiga di sini adalah hasil yang bagus. Itu adalah balapan yang cukup mulus hari ini dan saya pikir secara umum kami memiliki hari yang baik. Balapan adalah tentang mengelola ban, untuk memastikan ban bertahan sampai akhir, yang berarti ini bukan balapan yang paling menyenangkan untuk dilakukan karena Anda selalu ingin melaju lebih kencang. Namun demikian, saya pikir kami memaksimalkan hasil hari ini dan bagus untuk memimpin Kejuaraan Pembalap lagi," ujar Verstappen dikutip dari laman resmi tim, Senin (11/10).

Di kesempatan yang sama Perez mengatakan, podium ini sangat spesial karena ini bukan balapan yang mudah. Terkadang sulit dan melelahkan.

"Jadi saya sangat senang malam ini. Sudah lama sejak terakhir saya berada di atas sana (podium). Saya pikir ada banyak hal yang bisa kita pelajari dari balapan ini. Ini adalah hasil yang bagus untuk tim dan sekarang kami menantikan Austin.” timpal Perez.

BACA JUGA: Piala Thomas 2020: Jonatan Gagal Berikan Poin, Indonesia vs Thailand 1-2

Sementara itu, Rommy Averdy Saat selaku Mobil Consumer Brand General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia mewakilkan apresiasi atas pencapaian podium Verstappen dan Perez di GP Turki 2021. "Selamat kepada Max dan Sergio! Merupakan pencapaian luar biasa dari untuk duo pembalap ini bisa bersama di podium setelah lalui balapan dengan kondisi lintasan diguyur hujan. Bahkan Verstappen sekaligus mengambil alih titel sementara Juara Dunia F1 2021. Sejalan dengan kemenangan ini kami mengajak masyarakat Indonesia untuk membuktikan keunggulan produk Mobil1™ dan Mobil™ pada kendaraan Anda," tuturnya.

Verstappen dan Perez saat ini tengah mengisi ulang baterai sebelum mereka terbang ke Negeri Paman Sam untuk menjalani balapan di Circuit of the America (COTA), Austin, 24 Oktober mendatang. Diharapkan, keduanya bisa kembali menunjukkan bahwa terobosan pelumas mesin Mobil 1™ bekerja optimal di RB16B.

“Semoga hasil kali ini menjadi semangat seluruh tim untuk mempertahankan posisi hingga akhir musim." pungkas Rommy.
(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1058 seconds (0.1#10.140)