Hasil Tottenham vs Liverpool: Gol Harry Kane Dibalas Jota di Babak Pertama

Senin, 20 Desember 2021 - 00:31 WIB
loading...
Hasil Tottenham vs Liverpool:...
Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, saat timnya menjamu Liverpool, Minggu (19/12/2021) malam waktu setempat. Foto: Reuters/Matthew Childs
A A A
LONDON - Tottenham Hotspur dan Liverpool bermain imbang 1-1 di babak pertama dalam lanjutan Liga Inggris 2021/2022 . The Reds lebih dulu kebobolan lewat gol Harry Kane.

Bertanding di Tottenham Hotspur Stadium, Inggris pada Minggu (19/12/2021), jual beli serangan langsung menghiasi awal pertandingan. Liverpool mengandalkan kecepatan Sadio Mane dan Mohamed Salah di sisi sayap, sementara Tottenham Hotspur memanfaatkan kreativitas di lini tengah untuk membangun serangan.



Serangan The Lilywhites -julukan Tottenham Hotspur dirasa lebih efektif. Hasilnya manis, tim asuhan Antonio Conte mampu unggul lebih dulu pada menit ke-12 lewat sepakan Harry Kane.

Gol berawal dari pergerakan Tanguy Ndombele di lini tengah. Pemain asal Prancis itu berhasil mengirim umpan matang kepada Kane. Tak mau menyianyiakan kesempatan, Kane pun berhasil menyelesaikannya dengan baik, Tottenham unggul 1-0.

Selepas gol itu, The Reds -julukan Liverpool- mencoba membalas masih dengan skema serangan cepat melalui sayap. Terpantau, upaya anak asuh Juergen Klopp justru tak membuahkan hasil, dan beberapa kali terkena serangan balik.



Melihat kondisi ini, Klopp pun terpantau sempat marah dengan Andy Robertson yang selalu kecolongan serangan balik The Lilywhites. Namun, hal itu tak mengubah upaya The Reds menyerang dari sisi sayap.

Akhirnya, The Reds mampu menyamakan kedudukan usai tandukkan Diogo Jota (35’) bersarang manis di gawang Hugo Lloris. Ya, Jota berhasil menerima umpan matang Andy Robertson yang bergerak cepat dari sisi kiri, kedudukan sementara 1-1.

Selepas gol itu, The Reds terus menekan pertahanan tim tuan rumah. Akan tetapi, usaha Liverpool untuk membalikkan keadaan tak membuahkan hasil. Akhirnya, babak pertama berakhir sama kuat dengan skor 1-1.

Susunan Pemain:

Tottenham Hotspur (5-3-2): Hugo Lloris, Emerson, Davinson Sanchez, Eric Dier, Ben Davies, Ryan Sessegnon, Tanguy Ndombele, Harry Winks, Delle Alli, Harry Kane, Son Heung-min.
Pelatih: Antonio Conte

Liverpool (4-3-3): Alisson Becker, Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Ibrahima Konate, Andy Robertson, Tyler Morton, Naby Keita, James Milner, Mohamed Salah, Diogo Jota, Sadio Mane.
Pelatih: Juergen Klopp
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1196 seconds (0.1#10.140)