Gasak Arsenal, Guardiola Ungkap Kunci Sukses Man City Petik 11 Kemenangan Beruntun

Minggu, 02 Januari 2022 - 02:30 WIB
loading...
Gasak Arsenal, Guardiola Ungkap Kunci Sukses Man City Petik 11 Kemenangan Beruntun
Manchester City memetik 11 kemenangan beruntun di Liga Primer/foto/twitter
A A A
LONDON - Manchester City memetik 11 kemenangan beruntun di Liga Primer Inggris 2021/2022 usai mengalahkan Arsenal 2-1 di Emirates Stadium, Sabtu (1/1/2022). Pelatih Man City, Pep Guardiola mengungkap kunci sukses timnya sejauh ini.

Guardiola mengakui timnya tampil baik saat mengalahkan Arsenal di pekan ke-21. Pasalnya The Citizens -julukan Man City- hanya memiliki waktu persiapan sedikit menghadapi laga tersebut.



Dalam laga ini The Gunners berhasil unggul terlebih dahulu melalui Bukayo Saka pada menit ke-31, tetapi The Citizens berhasil membalikan keadaan melalui gol tendangan penalti Riyad Mahrez (57') dan Rodri (90+4').

Man City berhasil memperpanjang tren positif mereka dengan meraih 11 kemenangan. Seusai pertandingan, Guardiola menilai timnya tampil lebih baik dibandingkan saat menghadapi Brentford.



"Mereka (pemain Manchester City) tampil lebih baik dibandingkan pertandingan sebelumnya," kata Guardiola dilansir dari Irish Examiner, Minggu (2/1/2021).

Lebih lanjut, pelatih asal Spanyol mengatakan menghadapi Arsenal berhasil menempati posisi empat besar di klasemen Liga Inggris meski memulai musim dengan buruk. Guardiola mengakui The Gunners memiliki waktu persiapan yang lebih lama dibandingkan timnya.

“Kami menghadapi tim yang di masa lalu berjuang untuk berada di empat besar dan mulai tahun ini di bawah dan mereka berada di empat besar," ucapnya.

“Mereka (Arsenal) memiliki enam atau tujuh hari dari Norwich, kami memiliki dua setengah hari dari Brentford kembali ke Manchester dan kembali. Dan kami tidak punya energi, itu sebabnya kami mencoba menempatkan satu pemain lagi di lini tengah, untuk kontrol," jelasnya.

Guardiola mengatakan kemenangan atas Arsenal sangatlah penting untuk timnya, karena mendapatkan jadwal padat dan membuatnya melakukan rotasi pemain sehingga memanggil pemain akademi. Ia menjelaskan Arsenal tampil bagus, tetapi mereka berhasil mendapatkan kemenangan meski adanya pemain positif Covid-19 dan cedera.

“Kami tahu apa artinya menang di Emirates melawan Arsenal saat ini. Itu sulit, sekarang kami menemukan waktu untuk istirahat 11 pertandingan berturut-turut, itu bagus dalam periode ini. Lihat saja bangku kami hari ini, ada empat orang dari akademi.

“Kami memiliki banyak kasus Covid dan cedera. Periode ini kami sangat lelah. Arsenal lebih baik hari ini, tetapi kekalahan terkadang bisa terjadi ” pungkasnya.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1322 seconds (0.1#10.140)