Hector Souto Ungkap Kunci BTS FC Gunduli Vamos FC

Minggu, 30 Januari 2022 - 17:03 WIB
loading...
A A A
Tertinggal lima gol jelas membuat Vamos kesulitan bangkit pada babak kedua. Hal itu dimanfaatkan betul oleh BTS untuk terus memberi tekanan.

Dan akhirnya mereka bisa kembali menambah empat gol ke gawang Vamos. Kemenangan yang membuat senang Hector Souto.

Karena dia melihat para pemain menunjukkan permainan yang lebih baik. Dia menyebut semua yang turun ke lapangan memberikan performa maksimal.

“Permainan kami hari ini saya pikir lebih baik. Ini hasil yang bagus untuk kami dan yang terpenting dapat tiga poin. Sekarang giliran berpikir untuk pertandingan besok,” tutur Hector Souto.

Diakui oleh Sumianto, secara kualitas pemain, anak asuhnya juga kalah dari BTS FC. Dan ditambah lagi, para pemain seperti tidak percaya diri ketika berada di atas lapangan.

Hasil buruk harus mereka dapatkan. Di babak pertama gawang mereka kebobolan lima kali. Dan di paruh kedua laga, empat gol BTS FC kembali tercipta.

“Kita mengakui secara kualitas pemain kita kalah. Dan kita tidak bisa menghadapi diri kita sendiri. Itu yang jadi masalah. Sehingga keadaannya di luar keinginan kita semua,” ujar Sumi.

Bukan cuma itu yang jadi masalah bagi Vamos FC. Mereka juga harus menjalani jadwal yang padat. Ini sangat memberi pengaruh kepada stamina pemain.

Seri keempat Liga Futsal Profesional 2021 mengharuskan Vamos menghadapi tim berkualitas. Setelah BTS FC, pada Minggu 30 Januari 2022, mereka akan menghadapi Black Steel FC.

“Kita akan berusaha membangun mental pemain. Hari ini sudah berlalu. Tidak bisa diapa-apakan lagi,” tutur Sumi.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1249 seconds (0.1#10.140)