Liverpool vs Norwich City: Misi Hantui Man City

Sabtu, 19 Februari 2022 - 06:00 WIB
loading...
Liverpool vs Norwich...
Duel Liverpool vs Norwich City pada lanjutan Liga Inggris 2021/2022 akan tersaji di Anfield. Ini menjadi jalan bagi The Reds untuk terus menghantui Manchester City. Foto: Liverpool fc
A A A
LIVERPOOL - Laga Liverpool vs Norwich City pada lanjutan Liga Inggris 2021/2022 akan tersaji di Anfield, Sabtu, (19/2/2022) malam. Ini menjadi jalan bagi The Reds untuk terus menghantui Manchester City (Man City) dalam perburuan gelar juara.



Pelatih Juergen Klopp sempat menyatakan sudah mustahil bagi Liverpool untuk menggulingkan Man City di posisi pertama. Selain terpaut sembilan poin, The Citizen juga terus mencatat hasil positif di kompetisi domestik.

Tapi, secara teknis selisih itu masih bisa dikejar karena ada 14 pertandingan sisa atau 42 poin. Asalkan Liverpool terus mengejar, bukan tidak mungkin Man City akan terpeleset disejumlah laga.

Ini sebabnya duel kandang kontra Norwich sangat penting bagi Liverpool. Jika menang, Mohamed Salah dkk bisa memangkas jaraknya menjadi enam poin. Sambil berharap, Tottenham Hotspur menundukkan armada Pep Guardiola saat sowan ke Etihad Stadium.

Melihat perkembangan terkini, Liverpool sangat berpeluang mendulang poin penuh. Disamping tampil di depan publik sendiri, mereka juga punya modal bagus berupa tujuh kemenangan beruntun disemua kompetisi.

Korban terakhir Liverpool di Liga Inggris adalah Burnley yang dihajar 1-0. Sedangkan pada partai terbarunya, tetangga Everton itu melibas Inter Milan 2-0 pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Sementara Norwcih sedang compang camping lantaran melewati dua laga berturut-turut di Liga Inggris tanpa kemenangan. Usai ditahan Crystal Palace 1-1, mereka dihajar Man City 0-4.

Rekor pertemuan juga memihak Liverpool. Mereka belum terkalahkan dalam 16 perjumpaan diseluruh event atau setelah tumbang 0-1 pada 30 April 1994 di Liga Inggris.

Perlu dingat pula, selama lima pertemuan terkininya Liverpool terus menundukan Norwcih dengan mayoritas skor besar, termasuk unggul 3-0 di ajang Piala Liga Inggris (Carabao Cup) pertengahan September silam.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Lengkap Liga Champions:...
Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Mulus, Liverpool Tersingkir Menyakitkan
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Nottingham Forest Tumbangkan Man City 1-0
Hasil Leg 1 Babak 16...
Hasil Leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions 2024/2025: Barcelona, Liverpool, dan Inter Curi Kemenangan!
Hasil PSG vs Liverpool...
Hasil PSG vs Liverpool 0-1: Harvey Elliot Jadi Penentu Kemenangan!
Link Streaming PSG vs...
Link Streaming PSG vs Liverpool UEFA Champions League di VISION+
Sinyal Perpisahan? Fans...
Sinyal Perpisahan? Fans Liverpool Cemas dengan Wawancara Terbaru Mohamed Salah
Liverpool Cetak Rekor...
Liverpool Cetak Rekor 100 Gol, Peluang Juara Liga Inggris 98,7 Persen
Mo Salah Raja Liga Inggris...
Mo Salah Raja Liga Inggris Musim Ini? 8 Rekor Legenda Sudah Dilibas!
Liverpool Cium Aroma...
Liverpool Cium Aroma Trofi usai Bungkam Manchester City, Arne Slot: Gelar Belum di Tangan
Rekomendasi
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
THR PNS Cair 17 Maret...
THR PNS Cair 17 Maret 2025 , Pemerintah Siapkan Anggaran Rp49,9 Triliun
Seru dan Penuh Ketegangan,...
Seru dan Penuh Ketegangan, Streaming MasterChef Indonesia 2025 di VISION+
Berita Terkini
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
49 menit yang lalu
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
1 jam yang lalu
Hasil Undian Piala Sudirman...
Hasil Undian Piala Sudirman 2025: Indonesia Hadapi Tantangan Berat di Grup D!
1 jam yang lalu
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
2 jam yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
3 jam yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
4 jam yang lalu
Infografis
Kehebatan Jet Tempur...
Kehebatan Jet Tempur F/A-18 Hornet, Unggul dalam Berbagai Misi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved