Hasil Liga Inggris 2021/2022: Libas Leicester City, Arsenal Mantap di 4 Besar

Senin, 14 Maret 2022 - 01:30 WIB
loading...
Hasil Liga Inggris 2021/2022:...
Arsenal mengamankan tiga angka penting usai melibas Leicester City/foto/Twitter
A A A
LONDON - Arsenal mengamankan tiga angka penting usai melibas Leicester City pada laga lanjutan Liga Primer Inggris 2021/2022. The Gunners menang 2-0 di Emirates Stadium, Senin (14/3/2022) dini hari WIB.

Hasil ini membuat posisi The Gunners kembali naik ke peringkat 4 klasemen sementara Liga Primer 2021/2022 dengan 51 poin dari 26 pertandingan. Unggul satu poin dari Manchester United di peringkat 5.

Jalannya pertandingan babak pertama, Arsenal memulai pertandingan dengan dominasi penuh atas Leicester City. Bermain selama 10 menit, The Gunners -julukan Arsenal- mampu menguasai jalannya pertandingan, mereka pun berhasil mencatatkan 56 persen penguasaan bola.

Situasi ini terus terjadi hingga akhirnya Arsenal berhasil mencuri keunggulan. Adalah Thomas Partey (11’) yang berhasil mencatatkan namanya di papan skor usai menerima umpan matang dari Gabriel Martinelli.

Gol berawal dari skema tendangan sudut untuk The Gunners. Martinelli yang bertugas menjadi eksekutor mengirim umpan matang yang kemudian ditanduk oleh Partey dengan baik, Arsenal unggul 1-0.

Selepas gol tersebut, The Foxes -julukan Leicester City- merespon dengan menekan pertahanan Arsenal. Terpantau, mereka menyerang lewat sisi sayap untuk menghancurkan lini pertahanan The Gunners. Hasilnya manis, Harvey Barnes hampir saja mencetak gol andai Ben White tak menghalaunya.

Selepas itu, pertandingan sangat menarik lantaran kedua tim menampilkan permainan jual beli serangan. Akan tetapi, sayangnya tidak ada gol yang berhasil tercipta hingga babak pertama berakhir. Akhirnya, paruh pertama selesai untuk keunggulan Arsenal atas Leicester City 1-0.

Pada babak kedua, The Gunners memanfaatkan keunggulan dengan tampil menekan sejak awal pertandingan. Tim asuhan Mikel Arteta terpantau tidak mau memberikan kesempatan kepada Leicester City untuk bermain leluasa.

Memasuki menit ke-50, gempuran Arsenal terus menghujani pertahanan The Foxes. Berbagai serangan akhirnya berbuah manis setelah lengan Caglar Soyuncu mengenai bola di kotak terlarang. Wasit yang meninjau VAR akhirnya memberikan penalti untuk Arsenal.

Alexandre Laccazette (59‘ (P)) yang keluar sebagai eksekutor berhasil menuntaskan tugasnya dengan baik, Arsenal unggul 2-0. Gol tersebut membuat The Foxes semakin sulit untuk mengejar ketertinggalan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Leg 2 Babak 16...
Hasil Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Arsenal Lolos ke Perempat Final usai Singkirkan PSV
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Arsenal vs PSV di Leg Kedua 16 Besar Liga Champions 2024/25 di VISION+
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Nottingham Forest Tumbangkan Man City 1-0
Hasil Leg 1 Babak 16...
Hasil Leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions: Arsenal Pesta Gol, Real Madrid Gulung Atletico
Liverpool Cetak Rekor...
Liverpool Cetak Rekor 100 Gol, Peluang Juara Liga Inggris 98,7 Persen
Liverpool Dekati Gelar...
Liverpool Dekati Gelar Liga Inggris usai Hancurkan Manchester City
Hasil Lengkap Liga Inggris:...
Hasil Lengkap Liga Inggris: Chelsea dan Arsenal Tumbang, MU Selamat dari Kekalahan
Berakhir Ricuh, Liverpool...
Berakhir Ricuh, Liverpool Ditahan Imbang Everton Lewat Drama 4 Gol
Martin Odegaard Jimat...
Martin Odegaard Jimat Keberuntungan Arsenal: Tak Terkalahkan di 22 Laga Terakhir
Rekomendasi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
8 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
56 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
5 Pemain Termahal di...
5 Pemain Termahal di Liga Primer Inggris 2023/2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved