Tim Balap Red Bull Identifikasi Penyebab Gangguan Sistem Bahan Bakar

Sabtu, 26 Maret 2022 - 05:30 WIB
loading...
A A A
Leclerc yang memulai balapan dari pole position mampu menuntaskan 57 putaran lomba dengan catatan waktu satu jam 37 menit 33,584 detik.

Rekan setim Leclerc, Carlos Sainz, finis di urutan kedua dengan selisih waktu 5,598 detik untuk melengkapi dominasi Ferrari di dua tempat terdepan dalam balapan pembuka musim ini.

Keberhasilan Ferarri finis di dua terdepan tidak lepas dari nasib buruk Red Bull yang memaksa juara dunia Max Verstappen gagal menyelesaikan lomba saat balapan tinggal menyisakan tiga lap lagi dan hal serupa dialami pula rekan setimnya Sergio Perez yang tergelincir tepat pada putaran terakhir.

Petaka Red Bull jadi keuntungan bagi Mercedes, di mana Lewis Hamilton finis untuk menempati podium ketiga dan rekan barunya George Russell berada di urutan keempat.
(sto)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1060 seconds (0.1#10.140)