Pertandingan Kian Seru, Saksikan BWF Korea Open 2022 Live di SPOTV Vision+!

Jum'at, 08 April 2022 - 09:07 WIB
loading...
Pertandingan Kian Seru,...
BWF World Tour, atau yang secara resmi disebut HSBC BWF World Tour, merupakan kompetisi kejuaraan badminton bergengsi yang menampilkan pebulutangkis terbaik dari seluruh dunia / Foto: MNC Media
A A A
JAKARTA - BWF World Tour, atau yang secara resmi disebut HSBC BWF World Tour, merupakan kompetisi kejuaraan badminton bergengsi yang menampilkan pebulutangkis terbaik dari seluruh dunia.

Kini, BWF World Tour sedang berlangsung dengan tuan rumah yaitu Korea Selatan, bertajuk BWF Korea Open 2022 .

BWF Korea Open 2022 dilaksanakan di Stadion Palma, Suncheon, Korea Selatan. Ajang bulu tangkis ini diikuti oleh berbagai tim dari 20 negara, yaitu Aljazair, Azerbaijan, Tiongkok, Republik Ceko, Denmark, Inggris, Finlandia, Prancis, Jerman, India, Indonesia, Pantai Gading, Israel, Jepang, Korea Selatan, Malaysia, Singapura, Thailand, Amerika Serikat, dan Ukraina.

BACA JUGA: Jadwal Lengkap Pertandingan NBA 2021/2022, Jumat (8/4/2022) WIB: Nuggets Berburu Playoff!

Kejuaraan bulu tangkis tingkat dunia tersebut dilaksanakan mulai tanggal 5 hingga 10 April 2022. Di kejuaraan ini, Indonesia mengirimkan 3 atlet tunggal putra, 5 atlet ganda putra, dan 2 atlet ganda campuran.

“Kini, sedang berlangsung BWF World Tour yang tentunya sangat dinanti-nanti oleh masyarakat Indonesia, sebagai negara dengan prestasi bulu tangkis yang mengagumkan. Dengan pertandingan live yang disiarkan di channel SPOTV Vision+, kami harap masyarakat antusias mengikuti pertandingan itu hingga akhir,” ujar Managing Director Vision+, Clarissa Tanoesoedibjo.

Sejak awal tahun, Vision+ menyediakan pertandingan BWF World Tour secara live melalui channel SPOTV, dan akan terus menyuguhkan pertandingan BWF lainnya hingga akhir tahun.

BACA JUGA: Perempat Final Korea Open 2022: Tantang Duo Malaysia, Fajar/Rian Unggul Rekor Pertemuan

Untuk menyaksikannya, Anda bisa berlangganan Vision+ premium dengan berbagai paket harga, dengan periode 7 sampai 365 hari. Promo tersedia mulai dari 25% hingga 40% di berbagai e-commerce seperti Shopee, Tokopedia, dan JD.ID.

Segera unduh aplikasi Vision+ di Google Play Store atau App Store di sini atau kunjungi www.visionplus.id. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Vision+, silakan mengikuti akun media sosial resmi Vision+ di @visionplusid (Facebook, Instagram, Twitter, TikTok) atau Whatsapp di 0888 8000 00.

Vision+, Happiness, Anytime, Anywhere!
#VisionPlus #BWFKoreaOpen2022 #HSBCBWFWorldTour

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1524 seconds (0.1#10.140)