Dikalahkan Lagi Axelsen, Ginting Akui dalam Kendali Lawan

Sabtu, 02 Juli 2022 - 22:02 WIB
loading...
Dikalahkan Lagi Axelsen,...
Anthony Sinisuka Ginting lagi-lagi harus mengakui kekuatan Viktor Axelsen. Kali ini tunggal putra Indonesia itu kalah saat perempat final Malaysia Open 2022. Foto: PBSI
A A A
KUALA LUMPUR - Anthony Sinisuka Ginting lagi-lagi harus mengakui kekuatan Viktor Axelsen. Kali ini tunggal putra Indonesia itu kalah saat bentrok di perempat final Malaysia Open 2022.



Ginting semula ingin melakukan balas dendam kepada pebulu tangkis peringkat dunia asal Denmark itu. Sebab, dia sudah enam kali tumbang secara beruntun dari Axelsen.

Bahkan, dua kelalahan terbaru Ginting terjadi saat jadi tuan rumah, di Istora Senayan. Dia juga takluk kala jumpa di Indonesia Masters 2022 dan Indonesia Open 2022.

Sayangnya, misi itu gagal terpenuhi. Alih-alih revans, Ginting malah keok 18-21, 21-17, 21-12 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jumat (1/7/2022). Padahal, dia sempat memenangi gim pertama.

Ginting menilai penyebab utama kekalahannya terletak di gim ketiga selepas interval. Saat itu Axelsen menggunakan banyak variasi pukulan yang menyulitkannya.

“Permainan berjalan ketat dan intens dari awal sampai akhir. Kuncinya di gim ketiga, Axelsen bermain lebih sabar setelah interval. Kondisi sisi lapangan juga lebih menguntungkan buat dia,” kilah Ginting.

Ginting mengakui tidak bisa keluar dari tekanan Axelsen. Sebab, jawara Olimpiade Tokyo 2020 itu dapat mengendalikan permainan.

“Dia lebih banyak mengontrol saya dengan menempatkan bola ke sisi-sisi lapangan, lalu menunggu untuk menyerang," jelas Ginting, dilaman resmi PBSI.

"Di gim kedua dan gim ketiga setelah interval saya juga sudah mencoba. Tapi, Axelsen memang bermain lebih apik terutama di gim ketiga dimana dia mengeluarkan banyak variasi. Jadi cukup menyulitkan buat saya,” lanjutnya.

Meski kalah lagi, Ginting mengatakan mendapat pelajaran berharga. “Pastinya salah satu pelajaran lagi bisa main sama Axelsen," ucapnya.



"Evaluasi harus ada baik menang ataupun kalah, khususnya lawan dia, evaluasi strategi seperti apa dan apa saja yang mesti ditingkatkan lagi di latihan. Pelan-pelan semoga bisa menemukan cara untuk mengalahkan dia,” pungkas Ginting.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1732 seconds (0.1#10.140)