Arsenal 5 Kali Menang di Liga Inggris, Mikel Arteta: Banyak yang Harus Kami Perbaiki

Kamis, 01 September 2022 - 23:00 WIB
loading...
Arsenal 5 Kali Menang...
Arsenal meraih kemenangan saat menghadapi Aston Villa di laga kelima Liga Inggris 2022/2023. Mikel Arteta senang karena pasukannya bisa menjaga rekor sempurna. Foto: goal.com
A A A
LONDON - Arsenal meraih kemenangan saat menghadapi Aston Villa di laga kelima Liga Inggris 2022/2023. Mikel Arteta merasa sangat senang karena pasukannya bisa menjaga rekor sempurna.



The Gunners dapat memanfaatkan keuntungan tuan rumah di Emirates Stadium, London, Kamis (1/9/2022) dini hari. Tampil cukup mendominasi, Arsenal bisa menglahkan Villa 2-1.

Arsenal berhasil menyapu bersih kemenangan dari lima laga awal Liga Inggris musim ini. Arteta merasa sangat senang karena pasukannya terus memimpin klasemen sementara dengan torehan 15 poin.

"Kami jelas sangat senang karena kami memenangkan pertandingan sepak bola yang pantas kami menangkan," ungkap Arteta.

Arteta berharap Arsenal bisa mempertahankan hegemoni hingga akhir musim. Sebab, klub London Utara itu ingin kembali menjuarai Liga Inggris yang terakhir kali terjadi pada 2003/2004.

Meski demikian, Arteta merasa bahwa masih ada beberapa hal yang harus dimaksimalkan oleh Arsenal agar bisa mendapat hasil yang lebih maksimal.

"Cara kami tampil dan bermain, dan kami harus melanjutkannya," jelas pelatih asal Spanyol itu, dilansir dari situs resmi Arsenal.

"Ada banyak hal yang harus kami perbaiki. Anda bisa melihatnya di babak kedua, tetapi cara kami bermain di babak pertama, jumlah peluang, seberapa banyak yang kami hasilkan, seberapa dominan kami," ucap Arteta.

Meski mengakui Arsenal masih memiliki beberapa kekurangan, Arteta cukup puas dengan performa anak asuhnya. Sebab, para pemainnya bisa mengalahkan setiap lawan yang dihadapi.



Arteta tidak dapat memungkiri merasa sangat senang dengan hasil sejauh ini. "Energi yang kami hasilkan membuat saya sangat senang sebagai pelatih," pungkasnya.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1712 seconds (0.1#10.140)