Top! The Minions Naik ke Posisi 2 Ranking BWF

Selasa, 25 Oktober 2022 - 19:22 WIB
loading...
A A A
Untuk tunggal putri, tidak ada perubahan di tiga besar. Akane Yamaguchi masih menduduku singgasana dengan koleksi 112.013 poin. Kemudian Tai Tzu Ying dari Taiwan dengan koleksi 104.445 poin, diikuti An Se Young asal Korea Selatan di urutan tiga dengan 95.556 poin.

Namun, ada perubahan di posisi kelima, yang mana saat ini Pusarla V. Sindhu asal India mengkudeta Carolina Marin asal Spanyol. Sindhu saat ini menghuni posisi lima dengan poin 87.218. Sementara tunggal putri andalan Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung masih berada di posisi 21 dengan 50.981 poin.

Beralih ke ganda putri, Chen Qingchen/Jia Yifan asal China berhasil naik kembali ke posisi pertama dengan koleksi 104.816 poin. Kemudian, Kim So Yeong/Kong Hee Yong di urutan dua dengan 101.375 poin. Sementara, Nami Matsuyama/Chiharu Shida asal Jepang berhasil naik ke posisi tiga dengan koleksi 99.343 poin.



Lalu Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil merangsek naik enam tingkat dari posisi 24 dunia. Saat ini, Apri/Fadia menduduki posisi 18 dunia dengan koleksi 51.740 poin.

Pada sektor ganda campuran, tidak ada perubahan. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai masih berada di posisi pertama dengan 115.256 poin. Yuta Watanabe/Arisa Higashino asal Jepang dengan koleksi 109.700. Wakil Indonesia, yaitu Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus turun satu peringkat. Mereka kini berada di posisi 16 dengan koleksi 58.303 poin.
(eyt)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1198 seconds (0.1#10.140)