Liverpool, Salah, Harvey Elliott Ukir 3 Rekor Impresif Usai Lumat Ajax

Kamis, 27 Oktober 2022 - 12:33 WIB
loading...
Liverpool, Salah, Harvey...
Liverpool tampil impresif saat melumat Ajax Amsterdam 3-0 pada matchday 5 penyisihan Grup A Liga Champions 2022/2023/Foto/Reuters
A A A
AMSTERDAM - Liverpool tampil impresif saat melumat Ajax Amsterdam 3-0 pada matchday 5 penyisihan Grup A Liga Champions 2022/2023 . Sedikitnya tiga rekor gemilang ditorehkan klub Merseyside itu, termasuk dua di antaranya dicatat Mohamed Salah dan Harvey Elliott.

Ajax yang tampil menyerang sempat membuat The Reds –julukan Liverpool- keteteran di babak pertama dalam laga yang berlangsung di Johan Cruyff Arena, Kamis (27/10/2022) dini hari WIB. Namun, Pasukan Juergen Klopp akhirnya mampu unggul lebih dulu via gol indah Salah pada menit 42'.



Pada babak kedua, The Reds tampil sangat cemerlang. Mereka bermain sangat dominan dan sukses menyempurnakan kemenangan mereka via gol Darwin Nunez dan Harvey Elliott pada menit ke-49' dan 51'.

Dilansir dari Twitter, @OptaJoe, Kamis (27/10/2022), satu gol tersebut membawa Salah berkontribusi dalam 51 gol untuk Pasukan Merseyside Merah di Liga Champions, dengan rincian 39 gol dan 12 assist.



Angka tersebut menjadikannya sebagai pemain ketiga sepanjang sejarah yang terlibat dalam 50 gol lebih untuk klub Liga Inggris di kompetisi kasta tertinggi antar klub-klub Eropa itu.

Bintang asal Mesir itu hanya kalah dari Ryan Giggs dan Thierry Henry. Giggs terlibat dalam 69 gol untuk Manchester United, sedangkan Henry berkontribusi dalam terciptanya 52 gol Arsenal di Liga Champions.

Kemudian, Opta Joe juga mencatat, gol ke gawang Ajax itu membuat Harvey Elliott menjadi pemain remaja pertama yang berhasil membukukan gol dalam dua pertandingan Liga Champions berturut-turut untuk Liverpool. Pemain berpaspor Inggris itu melakukannya pada usia 19 tahun 205 hari.

Lalu, kemenangan atas klub raksasa Liga Belanda itu juga membuat The Reds memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2022/2023. Mereka mengamankan posisi kedua dengan torehan 12 poin, selisih tiga angka dari Napoli, yang duduk di puncak klasemen.

Opta Joe pun mencatat bahwa Liverpool berhasil lolos dari semua fase grup Liga Champions selama enam musim berturut-turut di bawah asuhan Jurgen Klopp. Jumlah tersebut merupakan rekor terpanjang mereka untuk lolos ke babak 16 besar secara berturut-turut dari kompetisi itu.

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
Daftar 8 Tim di Perempat...
Daftar 8 Tim di Perempat Final Liga Champions 2024/2025
Hasil Pertandingan Leg...
Hasil Pertandingan Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Real Madrid dan Arsenal Lolos
Hasil Leg 2 Babak 16...
Hasil Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Arsenal Lolos ke Perempat Final usai Singkirkan PSV
Hasil Lengkap Liga Champions:...
Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Mulus, Liverpool Tersingkir Menyakitkan
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Arsenal vs PSV di Leg Kedua 16 Besar Liga Champions 2024/25 di VISION+
Link Streaming Keseruan...
Link Streaming Keseruan Leg 2 UEFA Champions League 2024/25 di VISION+
10 Pemain Sepak Bola...
10 Pemain Sepak Bola yang Bikin Dunia Terharu dengan Kebaikan Hatinya
Top Skor Liga Champions...
Top Skor Liga Champions 2024/2025 Memanas: Harry Kane Kejar Serhou Guirassy
Rekomendasi
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
51 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Solidaritas Antar Anggota...
Solidaritas Antar Anggota Retak, Ini 3 Tanda Kehancuran NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved