Bayern Muenchen vs PSG di Babak 16 Besar Liga Champions, Nagelsmann: Kami Sial Terus!

Senin, 07 November 2022 - 20:05 WIB
loading...
Bayern Muenchen vs PSG di Babak 16 Besar Liga Champions, Nagelsmann: Kami Sial Terus!
Bayern Muenchen vs PSG di Babak 16 Besar Liga Champions, Nagelsmann: Kami Sial Terus!
A A A
MUNICH - Hasil drawing babak 16 besar Liga Champions mempertemukan Bayern Muenchen vs Paris Saint-Germain (PSG). Pelatih Muenchen, Julian Nagelsmann, kesal dengan hasil undian tersebut dengan mengatakan timnya selalu sial dalam urusan drawing.

Menurut Julian Nagelsmann, timnya terus-terusan bertemu tim besar di Liga Champions 2022-2023. Mereka berada satu grup dengan Barcelona dan Inter Milan di babak penyisihan grup. Kali ini, Bayern akan bertemu Paris Saint Germain (PSG).

“Kami sudah memiliki lawan yang tangguh di grup. Kami tidak dihargai dengan (hasil undian) penyisihan grup yang sempurna,” kata Nagelsmann dilansir I Mia San Mia, Senin (7/11/2022).

Baca Juga: Hasil Drawing 16 Besar Liga Champions 2022/2023

“Paris juga tidak akan terlalu senang menghadapi kami, tetapi pertandingan masih jauh, akan ada Piala Dunia terlebih dahulu,” sambungnya.

Akan tetapi, Nagelsmann enggan terlalu jauh membahas hasil undian babak 16 besar Liga Champions 2022/2023. Sebab dirinya tidak ingin hal itu mengganggu fokusnya jelang dua laga sebelum Piala Dunia 2022, yakni menghadapi Bremen dan FC Schalke.

“Tidak ada gunanya memikirkan Paris sekarang. Sekarang kami memiliki Werder Bremen Bremen, lalu Schalke dan kemudian Piala Dunia 2022. Kami belum akan membicarakan Paris,” tutupnya.

Wajar jika Nagelsmann muram dengan hasil undian tersebut. Sebab PSG tentu tengah dalam motivasi tinggi untuk merengkuh gelar juara Liga Champions 2022/2023.

Gelar Liga Champions adalah misi Lionel Messi dan kolega yang belum tersampaikan. Musim lalu, langkah mereka harus terhenti di babak 16 besar usai tersingkir secara menyakitkan oleh Real Madrid.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1285 seconds (0.1#10.140)