Jelang Prancis vs Maroko: Paul Pogba Bikin Video Dukungan untuk Les Bleus
loading...
A
A
A
AL KHOR - Timnas Prancis vs Maroko menjadi duel menarik di semifinal Piala Dunia 2022 , Kamis (15/12/2022) dini hari WIB. Menjelang pertandingan itu, Paul Pogba tak berhenti membakar semangat skuad Les Bleus.
Pertandingan antara Prancis vs Maroko akan tersaji di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar. Duel diprediksi berlangsung penuh kejutan karena kedua tim sangat berambisi lolos ke final Piala Dunia 2022.
Pogba yang sedang menjalani pemulihan cedera tidak bermain di laga itu. Dia hanya bisa menonton aksi rekan-rekannya dari layar kaca. Meski demikian, gelandang Juventus itu tetap berusaha berkontribusi.
Melalui sebuah video, Pogba membakar semangat Les Bleus dengan kata-kata. Mantan pemain Manchester United itu mengatakan akan memberikan kekuatannya untuk membantu Timnas Prancis.
“Bersama-sama! Saya dengan Anda. Aku memberimu semua kekuatanku. Semua kekuatan yang saya miliki di sana (Timnas Prancis)” kata Pogba dikutip Mirror, Selasa (13/12/2022).
Pogba memang tidak disertakan dalam skuad Timnas Prancis di Piala Dunia 2022. Perannya digantikan sejumlah pemain muda seperti Aurelien Tchouameni, Eduardo Camavinga, dan Youssouf Fofana.
Salah satu penyerang Timnas Prancis, Olivier Giroud pun merindukan sosok Pogba. Sebelum Piala Dunia 2022 bergulir, Giroud mengatakan siap mengawal para pemain muda yang menggantikannya dalam turnamen ini.
"Kami akan sangat merindukan Paul Pogba, seperti merindukan (N'Golo) Kante dan (Presnel) Kimpembe. Paul berperan penting di tim Prancis ini dengan kepribadiannya, tetapi saya yakin bahwa ada pemimpin muda lain yang dapat muncul. Saya juga akan memainkan peran sebagai kakak bagi yang termuda, tersedia untuk mereka, dan berbicara naik bila perlu,” ujar Giroud.
Pertandingan antara Prancis vs Maroko akan tersaji di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar. Duel diprediksi berlangsung penuh kejutan karena kedua tim sangat berambisi lolos ke final Piala Dunia 2022.
Pogba yang sedang menjalani pemulihan cedera tidak bermain di laga itu. Dia hanya bisa menonton aksi rekan-rekannya dari layar kaca. Meski demikian, gelandang Juventus itu tetap berusaha berkontribusi.
Melalui sebuah video, Pogba membakar semangat Les Bleus dengan kata-kata. Mantan pemain Manchester United itu mengatakan akan memberikan kekuatannya untuk membantu Timnas Prancis.
“Bersama-sama! Saya dengan Anda. Aku memberimu semua kekuatanku. Semua kekuatan yang saya miliki di sana (Timnas Prancis)” kata Pogba dikutip Mirror, Selasa (13/12/2022).
Pogba memang tidak disertakan dalam skuad Timnas Prancis di Piala Dunia 2022. Perannya digantikan sejumlah pemain muda seperti Aurelien Tchouameni, Eduardo Camavinga, dan Youssouf Fofana.
Salah satu penyerang Timnas Prancis, Olivier Giroud pun merindukan sosok Pogba. Sebelum Piala Dunia 2022 bergulir, Giroud mengatakan siap mengawal para pemain muda yang menggantikannya dalam turnamen ini.
"Kami akan sangat merindukan Paul Pogba, seperti merindukan (N'Golo) Kante dan (Presnel) Kimpembe. Paul berperan penting di tim Prancis ini dengan kepribadiannya, tetapi saya yakin bahwa ada pemimpin muda lain yang dapat muncul. Saya juga akan memainkan peran sebagai kakak bagi yang termuda, tersedia untuk mereka, dan berbicara naik bila perlu,” ujar Giroud.
(sto)