Lionel Messi Jadi Pemain Pertama Cetak Gol di Semua Fase dalam Satu Edisi Piala Dunia

Senin, 19 Desember 2022 - 08:30 WIB
loading...
Lionel Messi Jadi Pemain...
Lionel Messi mencatatkan rekor unik usai membantu Argentina juara Piala Dunia 2022. Dia menjadi pemain pertama yang mencetak gol di fase dalam satu edisi. Foto: Twitter
A A A
DOHA - Lionel Messi mencatatkan rekor unik usai membantu Argentina juara Piala Dunia 2022. Dia menjadi pemain pertama sepanjang sejarah yang mencetak gol di fase dalam satu edisi.



Penyerang Paris Saint-Germain (PSG) itu mencetak gol saat penyisihan grup, babak 16 besar, perempat final, semifinal, dan final dalam satu edisi Piala Dunia.

La Albiceleste jadi juara lewat kemenangan di partai final, Minggu (18/12/2022). Bentrok di Stadion Lusail, Doha, Qatar, wakil Amerika Selatan itu menumbangkan Prancis lewat adu penalti dengan skor 4-2, setelah imbang 3-3 selama 120 menit.

Messi mencetak dua gol (23 dan 108) di final. Satu gol tambahan Argentina dicetak Angel di Maria (32’). Sementara Prancis atas nama Kylian Mbappe (80, 81, dan 118).

Itu berarti Messi telah mendulang 7 gol sepanjang Piala Dunia 2022. Menariknya, semua gol itu tercipta di seluruh fase. Tak ada bisa melakukan hal itu sebelumnya.

Messi mencetak 2 gol saat fase Grup C. Itu saat Argentina dikalahkan Arab saudi 1-2 pada laga pertama dari titik putih.

Kemudian ketika mengalahkan Meksiko 2-0 di partai kedua. La Pulga juga menciptakan assist di laga ini.

Messi hanya gagal mencetak gol pada partai ketiga, waktu Argentina melumat Polandia 2-0. Saat itu yang mencetak gol adalah Alexis Mac Allister dan Julian Alvarez.

Di fase 16 besar, Messi mencetak gol lagi untuk kemenangan 2-1 Argentina atas Australia. Itu menjadi pemecah kebuntuan tim Tango lantaran baru lahir di menit ke-35 .
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1686 seconds (0.1#10.140)