Fans Serang Penggawa Madrid di Valdebebas

Senin, 23 Maret 2015 - 18:51 WIB
Fans Serang Penggawa Madrid di Valdebebas
Fans Serang Penggawa Madrid di Valdebebas
A A A
MADRID - Suporter Real Madrid belum bisa menerima kekelahan tim kesayangannya di laga El Clasico. Mereka menyerang penggawa Los Blancos yang tiba di kompleks latihan Valdebebas, Madrid, Senin (23/3/2015) subuh waktu setempat. Selain teriakan bernada menghina, Sergio Ramos dkk mendapat pukulan pada kendaraan yang mereka tumpangi.

Madrid menyerah 1-2 dari Barcelona pada laga klasik La Liga Spanyol di Camp Nou, Minggu (22/3/2015) atau Senin (23/3/2015) dini hari WIB. Dua gol Barcelona dicetak Jeremy Mathieu pada menit ke-19 dan digandakan Luis Suarez pada menit ke-56. Sedangkan gol Madrid dikemas Cristiano Ronaldo pada menit ke-31. Hasil itu membuat Barcelona semakin menjauhi Madrid di papan klasemen La Liga dengan 68 poin, atau unggul empat angka dari Madrid.

Menurut harian olahraga Spanyol, AS, sejumlah fans Madrid sudah menunggu sejak fajar di Valdebebas. Dengan amarah yang meluap, mereka menanti penggawa Madrid yang datang dari Bandara setelah kembali dari Barcelona untuk mengambil kendaraan mereka yang diparkir di halaman Kompleks Valdebebas.

Begitu ada pemain yang tiba, sejumlah suporter langsung bergerak seraya menebar kata-kata hinaan. Pemain Madrid pun terkejut oleh sambutan tak lazim dari penggemar, yang mulai menghina dan memukul mobil pemain yang melintas.

Gareth Bale mendapat perlakuan paling buruk. Selain menerima segala macam cacian, mobilnya juga mendapat pukulan saat melaju. Jese Rodriguez yang hendak menenangkan para fans yang marah itu pun mengurungkan niatnya, meski sempat menurunkan kaca jendela mobil, dia akhirnya memutuskan terus mengemudi meninggalkan kerumunan demi menghindari konfrontasi.

Kapten Sergio Ramos, yang berpapasan dengan para suporter yang marah, menghentikan mobilnya dan mencoba untuk berbicara dengan para penyerang. Menurut AS, Ramos smepat mengeluarkan pernyataan. "Apa yang terjadi? Apa kalian pikir sikap kalian pantas?"
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6350 seconds (0.1#10.140)