Honda Pastikan Stoner Ngaspal Tahun Depan

Sabtu, 02 Mei 2015 - 10:52 WIB
Honda Pastikan Stoner Ngaspal Tahun Depan
Honda Pastikan Stoner Ngaspal Tahun Depan
A A A
JEREZ - Nama Casey Stoner terus menjadi bola panas di tim pabrikan Honda Racing Corporation (HRC). Pasalnya, pecinta kuda besi masih menantikan kehadiran juara dunia dua kali MotoGP tersebut. Namun, Wakil Presiden HRC Shuhei Nakamoto mengatakan bahwa joki berpaspor Australia itu kemungkinan akan mengaspal kembali pada tahun depan.

Sejak kabar cedera Dani Pedrosa menguap, Stoner dianggap banyak kalangan sebagai mitra duet yang membahayakan bagi Marc Marquez. Namun takdir berkata lain, tim pabrikan Jepang itu justru mencantumkan nama Hiroshi Aoyama.

Alasan Nakamoto menolak permintaan Stoner kembali mengaspal musim ini sudah dijelaskan beberapa bulan lalu. Pewarta berita yang melakukan peliputan di Sirkuit Jerez pasca sirkus MotoGP menjalani dua sesi latihan bebas pertama dan kedua, kembali melontarkan pertanyaan tersebut. (Baca juga: Curhatan Bos Honda Soal Penolakan Casey Stoner)

Nakamoto menjelaskan bahwa ia beserta Honda merasa tidak memiliki cukup waktu untuk mempersiapkan segala yang dibutuhkan pembalap sensasional tersebut. "Saya ingin melihat Casey berjuang setidaknya untuk podium, tapi kami tidak memiliki cukup waktu untuk mempersiapkan. Ini adalah alasan kami," tuturnya seperti dikutip Crash, Sabtu (2/5/2015).

Ditambahkan: "Dia (Stoner) membutuhkan setidaknya satu tes dan ini adalah sesuatu yang realistis. Jika kita ingin melihat Casey kembali mengaspal kemungkinan baru akan terwujud pada tahun depan dan idak tahun ini. Alasannya sudah jelas, karena kita tidak punya waktu. Bagi saya ini bukan waktu untuk berpikir tentang hal ini," pungkas Nakamoto.

Sebaliknya, Nakamoto dan manajer tim Repsol Honda, Livio Suppo saat ini diketahui tengah fokus pada kesembuhan Pedrosa. Bila anak asuhnya belum juga fit pada balapan berikutnya di Le Mans, maka tim telah sepakat tetap mempergunakan Aoyama. (Baca juga: Rossi Tak Ingin Dihantui Keberhasilan Marquez)

"Jujur kami tidak ingin berpikir seperti ini. Kami ingin menjadi positif dan segalanya mungkin saja terjadi. Tapi kami akan terus dengan Aoyama jika Pedrosa tidak cocok untuk putaran berikutnya di Le Mans."
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6596 seconds (0.1#10.140)