Awan Hitam Selimuti Paddock Honda

Senin, 01 Juni 2015 - 12:32 WIB
Awan Hitam Selimuti...
Awan Hitam Selimuti Paddock Honda
A A A
MUGELLO - Boleh dibilang, angin belum banyak bertiup untuk tim Repsol Honda hingga balapan keenam di Sirkuit Mugello, Italia akhir pekan kemarin. Betapa tidak, sudah tiga pembalap Honda dibekap cedera sejauh musim ini.

Awan kelam pertama kali bersandar di paddock Honda ketika tim balap Repsol Honda dikejutkan dengan pernyataan mundurnya Dani Pedrosa usai balapan di Sirkuit Loasil, Qatar bulan Maret. Kemudian Honda kembali dibuat pusing dengan patahnya jari kelingking Marc Marquez usai sang pembalap 'selamat' setelah terjauh akbiat berbenturan dengan Valentino Rossi di GP Argentina pada bulan April.

Alih-alih memperbaiki prestasi di lintasan dengan menguji swing-arm (lengan ayun) baru pada motor RC213V, Honda kembali dipaksa berpikir keras setelah pembalap CMW Honda, Cal Crutchlow, dibekap dislokasi angkel pada balapan di Sirkuit Mugello, Minggu (1/6/2015). Akibatnya, Honda menyumbang dua pembalap yang gagal finish di GP Italia yakni Cal Crutchlow dan Marc Marquez yang terjatuh saat memasuki lap ke-18.

"Saya telah membuat kecewa seluruh tim, saya bermaksud membuat hasil yang baik di akhir pekan namun yang terjadi malah sebaliknya," kata Crutchlow, dikutip Crash (1/6/2015). (Baca juga : Kesimpulan Pertama Penyebab Marquez Jatuh)

Sementara tim balap Honda tengah terseok-seok setelah tidak satu pun pembalapnya menyesaki empat besar klasemen, dua tim rival yakni Yamaha dan Ducati tengah naik daun. Yamaha didongkrak tiga kemenangan beruntun Jorge Lorenzo sementara Ducati disokong Andrea Iannone yang finish di tempat kedua akhir pekan lalu.

Lihat update klasemen pembalap MotoGP 2015
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0651 seconds (0.1#10.140)