Bulu Tangkis Putra Indonesia Ganyang Malaysia

Kamis, 11 Juni 2015 - 20:51 WIB
Bulu Tangkis Putra Indonesia Ganyang Malaysia
Bulu Tangkis Putra Indonesia Ganyang Malaysia
A A A
SINGAPURA - Tim bulu tangkis putra Indonesia selangkah lagi meraih medali emas di SEA Games 2015. Pada babak semifinal, Kamis (11/6) Indonesia sukses mengalahkan Malaysia dengan kedudukan 3-2.

Pada game pertama, Indonesia tertinggal lebih dulu. Tampil di nomor tunggal putra, Jonatan Christie dikalahkan Chong Wei Feng dengan skor 18-21, 21-13 dan 15-21.

Untungnya kekalahan itu dapat dibalas di game kedua. Lewat nomor ganda, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi sukses membawa Indonesia menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Menghadapi Goh V Shem/Tan Wee Kiong, Angga/Ricki menang 21-17, 15-21 dan 21-17.

"Alhamdulillah kami bisa menang dan menyumbang poin untuk tim Indonesia. Kami kehilangan game kedua karena terburu-buru, jadi banyak mati sendiri. Sementara lawan terus menekan dan mereka punya pertahanan yang kuat. Tetapi kami atur tempo permainan dan dahulukan bola depan. Begitu ada kesempatan, kami langsung serang," ucap Angga yang dilansir situs PBSI.

Sayangnya kemenangan tak bisa diteruskan Firman Abdul Kholik. Ia kalah 19-21 dan 10-21 saat menghadapi mantan pemain terbaik dunia, Lee Chong Wei.

Namun kedudukan 2-1 untuk keunggulan Malaysia tidak membuat Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon tertekan. Buktinya mereka bisa menang pada game keempat. Menghadapi Mak Hee Cun/Teo Kok Siang, Kevin/Marcus menang telak 21-10 dan 21-13.

Laga penentuan dimainkan oleh tunggal putra. Pada kesempatan ini, Ihsan Maulana Mustofa dijadikan andalan Indonesia. Di sisi lain, Malaysia mempercayai Mohamad Arif Ab Latif.

Pertandingan pada set pertama diakhiri Ihsan dengan mudah. Ia sukses mencatatkan kemenangan dengan skor 21-12. Namun kondisi berbeda terjadi di set kedua. Ihsan sempat tertinggal lebih dulu sebelum akhirnya menang 22-20.

Dengan hasil ini Indonesia melaju ke partai final. Di laga pamungkas, tim Merah Putih bertemu dengan Thailand yang sukses mengalahkan Singapura 3-2.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6415 seconds (0.1#10.140)