Stoner Kirim Alarm Peringatan Bagi Rossi
Kamis, 18 Juni 2015 - 15:22 WIB

Stoner Kirim Alarm Peringatan Bagi Rossi
A
A
A
BARCELONA - Mantan pembalap MotoGP yang merebut gelar juara dunia 2007 dan 2011, Casey Stoner, membeberkan penyesalan dari keputusannya pensiun dini pada 2012. Hal itu seakan mengisyaratkan Stoner hendak kembali balapan MotoGP musim depan.
Stoner pensiun saat usianya baru 27 tahun, ketika dia menduduki peringkat ketiga pada klasemen pebalap 2012. Kendati tampil baik bersama Repsol Honda, Stoner sempat tertimpa nasib sial. Salah satunya kecelakaan di Indianapolis yang memaksanya absen di GP Ceko dan San Marino.
"Satu-satunya penyesalan saya hanyalah tidak pensiun sebagai juara dunia. Saya merasa bisa melakukannya, tapi saya melakukan beberapa kesalahan. Saya tak punya penyesalan selain itu," kata Stoner dikutip Crash, Kamis (18/6/2015).
Pembalap yang pernah terlibat duel sengit menghadapi Velentino Rossi di Sirkuit Jerez pada 2010 pun memaklumi banyak pihak masih tak habis pikir mengapa ia pensiun dini. "Saya tahu, terutama di Eropa, orang sulit memahami alasan saya. Saya hanya mengatakan yang sejujurnya. Saya bukan tipe pebalap yang baik dalam menyembunyikan pikiran. Bagi saya balapan tak pernah soal uang," tutupnya.
Sebelumnya, Rossi di laporkan cukup ketar ketir mendengar kabar kembalinya Stoner ke MotoGP untuk mengisi posisi Pedrosa yang di ganggu cedera. (Baca juga : Rossi Takut Stoner Kembali Asapi Lintasan MotoGP)
Stoner pensiun saat usianya baru 27 tahun, ketika dia menduduki peringkat ketiga pada klasemen pebalap 2012. Kendati tampil baik bersama Repsol Honda, Stoner sempat tertimpa nasib sial. Salah satunya kecelakaan di Indianapolis yang memaksanya absen di GP Ceko dan San Marino.
"Satu-satunya penyesalan saya hanyalah tidak pensiun sebagai juara dunia. Saya merasa bisa melakukannya, tapi saya melakukan beberapa kesalahan. Saya tak punya penyesalan selain itu," kata Stoner dikutip Crash, Kamis (18/6/2015).
Pembalap yang pernah terlibat duel sengit menghadapi Velentino Rossi di Sirkuit Jerez pada 2010 pun memaklumi banyak pihak masih tak habis pikir mengapa ia pensiun dini. "Saya tahu, terutama di Eropa, orang sulit memahami alasan saya. Saya hanya mengatakan yang sejujurnya. Saya bukan tipe pebalap yang baik dalam menyembunyikan pikiran. Bagi saya balapan tak pernah soal uang," tutupnya.
Sebelumnya, Rossi di laporkan cukup ketar ketir mendengar kabar kembalinya Stoner ke MotoGP untuk mengisi posisi Pedrosa yang di ganggu cedera. (Baca juga : Rossi Takut Stoner Kembali Asapi Lintasan MotoGP)
(bbk)