Djanur Semringah Sambut Turnamen Wali Kota Bandung

Selasa, 30 Juni 2015 - 16:14 WIB
Djanur Semringah Sambut...
Djanur Semringah Sambut Turnamen Wali Kota Bandung
A A A
BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman menyambut baik dan semringah rencana manajemen tim dan Wali Kota Bandung yang akan menggelar turnamen bertajuk Piala Wali Kota Bandung 2015. Baginya, turnamen tersebut akan sangat banyak manfaatnya, terutama untuk mengisi kekosongan kegiatan pasca liga domestik diberhentikan.

Selain itu, pria yang akrab disapa Djanur ini mengatakan dengan turnamen tersebut, maka jumlah pertandingan Persib tahun ini semakin banyak. Lantaran sebelumnya tim yang berjuluk Maung Bandung ini direncanakan akan mengikuti Piala Indonesia Satu yang digagas Mahaka Sports and Entertainment.

"Ya baguslah kalau jadi. Kalau Piala Indonesia Satu jadi digelar juga maka turnamen yang kita ikuti menjadi dua. Jadi jumlah pertandingan kita semakin banyak. Sehingga sangat memungkinkan juga untuk memainkan seluruh pemain. Karena yang terpenting itu, bisa memainkan semua pemain," tegas Djanur saat ditemui di Mes Persib, Ahmad Yani Bandung, Selasa (30/6/2015).

Menurut kabar, turnamen Piala Wali Kota Bandung akan dihelat September 2015 mendatang dan akan diikuti delapan tim. Jumlah tim itu nantinya akan dibagi ke dalam dua grup.

Guna memuluskan rencana, Manajer tim Persib Umuh Muchtar mengaku sudah berkomunikasi dengan Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil. Bahkan menurut Umuh, orang nomor satu di Kota Kembang itu mendukung digelarnya turnamen.

"Cukup mendukung, bahkan beliau meminta agar segera dibahas berbagai kebutuhannya, mulai besaran dananya maupun kepanitiaannya. Pak Wali Kota juga minta segera ada kepastian. Mudah-mudahan setelah Lebaran nanti sudah ada kepastian," kata Umuh.

Terkait mengenai peserta, Umuh mengaku saat ini masih digodok. Namun ada beberapa klub Indonesia Super League (ISL) yang menjadi opsi untuk diundang antara lain Persebaya Surabaya, Arema Cronus, Persela Lamongan, dan lainnya.

"Saat ini rencananya akan diikuti delapan tim, termasuk Persib. Tapi tidak menutup kemungkinan juga hanya enam tim. Nantinya akan dibagi ke dalam dua grup. Kita tunggu saja," pungkasnya.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9096 seconds (0.1#10.140)