PSS Sleman Jajal Main Malam di Kandang Lawan

Minggu, 02 Agustus 2015 - 17:15 WIB
PSS Sleman Jajal Main...
PSS Sleman Jajal Main Malam di Kandang Lawan
A A A
SLEMAN - PSS Sleman menjajal pasukannya beradaptasi bermain di malam hari dengan uji tanding melawan Persibas Banyumas pada 9 Agustus. General Manager PSS Sleman Soekoco mengatakan, uji coba dengan Persibas digelar malam hari seperti yang diharapkannya.

"Tawaran dari Banyumas main malam hari. Memang kita butuhnya itu main malam hari. Karena besok saat di Madiun (Turnamen Piala Kemerdekaan) kita mendapatkan empat kali main malam,"tandasnya.

Secara teknis, empat kali main malam dan hanya sekali main sore mendapatkan perhatian tersendiri dari manajemen Super Elang Jawa. Pemain disebutnya, butuh adaptasi untuk bermain bola di bawah sorotan lampu stadion. Tingkat penerangan yang berbeda dengan sinar matahari
menjadi persoalan tersendiri yang harus disiasati oleh para pemain.

Selain itu, bermain di Banyumas menurutnya, juga memberikan kesempatan kepada para pemain PSS Sleman untuk bisa beradaptasi bermain di hadapan publik luar. Seperti diketahui, tergabung di Grup D bersama dengan lima tim dari Jawa Timur, babak penyisihan yang dilakoni PSS Sleman digelar di Madiun. "Lima kali tanding di luar kandang, empat kali main malam satu kali main sore. Semua itu harus dicoba agar permainan bisa maksimal," tandasnya.

Pelatih PSS Sleman Didik Listyantara menilai, langkah yang diambil manajemen PSS Sleman sangat pas dan sesuai dengan yang diinginkannya. "Harapan kita bisa uji coba dengan tim selevel untuk persiapan. Jika mendapatkan setingan seperti yang akan dihadapi nanti di Madiun (Main malam) itu lebih bagus lagi,"ujarnya.

Dari sisi keterpaduan permainan Didik menilai hal tersebut sudah mulai terbangun antara Nova Arianto dan kawan-kawan. Namun demikian, PSS Sleman disebut masih membutuhkan tambahan pilihan untuk bisa meramaikan lini depan agar bisa menciptakan permainan yang tajam dan membahayakan lawan.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0639 seconds (0.1#10.140)